Suara.com - Kereta api rute Lubukpakam, Deliserdang ke Pematangsiantar, Sumatera Utara, untuk mendukung transportasi ke kawasan objek wisata Danau Toba direncanakan beroperasi mulai Februari 2018.
"Dijadwalkan kereta api rute Lubukpakam - Pematangsiantar itu tiba di Pelabuhan Belawan pertengahan Februari 2018 sehingga diharapkan bisa beroperasi pada bulan itu juga (Februari)," ujar Vice President PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre Sumut, Aslikan di Medan, Senin (29/1/2018).
Dia mengakui, rencana operasi di Februari 2018 itu memang sudah molor dari target semula di tahun 2017 karena ada masalah teknis.
Kereta api premium yang sudah selesai dilelang itu, kata Aslikan, sedang berada di PT Industri Kereta Api atau INKA di Madiun.
"Semoga nantinya semuanya sesuai rencana sehingga kereta api itu bisa dioperasikan segera untuk mendukung transportasi wisatawan ke kawasan Danau Toba, Parapat," katanya.
Pada tahap awal, kata dia, kereta api premium yang melayani Lubukpakam-Pematangsiantar melayani dua kali perjalanan dari satu kali dewasa ini.
Aslikan juga belum bisa menyebutkan berapa tarif kereta api di rute tersebut dengan alasan belum juga mendapat penetapan dari kantor pusat KAI.
Direktur Industri Pariwisata dan Kelembagaan Kepariwisataan Badan Otorita Danau Toba (BODT) M Rommy Fauzi menyebutkan, awalnya memang direncanakan ada pembangunan rel dari Siantar ke Parapat untuk melayani langsung wisatawan yang mau ke Danau Toba.
"Tetapi karena belum terwujud, maka pemerintah meminta PT KAI dan Damri bekerja sama untuk melayani angkutan wisatawan dari Siantar ke Danau Toba itu," katanya.
Baca Juga: Jokowi Puas Bangladesh Impor 400 Gerbong Kereta Api PT Inka
Setelah wisatawan naik kereta api hingga Siantar, maka selanjutnya Damri akan meneruskan perjalanan penumpang itu ke Parapat.
"Direncanakan tarif tiket kereta api nantinya ditetapkan dalam satu harga bersama Bus Damri ke Parapat, Danau Toba," katanya, Rommy menegaskan, pemerintah terus mendukung pembangunan sarana dan prasarana di kawasan Danau Toba untuk bisa mencapai target kunjungan wisatawan mancanegara Sumut sebanyak satu juta orang di tahun 2019. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Jalur Kedunggedeh Normal Lagi Usai KA Purwojaya Anjlok, Argo Parahyangan Jadi Pembuka Jalan
-
KA Purwojaya Anjlok, 8 Perjalanan Kereta Dibatalkan, Cek Rute dan Info Refund di Sini
-
Mahfud MD Desak Penegakan Hukum Dugaan Mark Up Proyek Kereta Cepat Whoosh
-
Solusi Investor "Get Lost", AHY Buka Kantor Fasilitasi Proyek Infrastruktur (IPFO)
-
KAI Daop 9 Jember Catat 12 Kasus Vandalisme 'Batu di Atas Rel' Sejak Awal 2025
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Menkeu Purbaya Mau Hilangkan Pihak Asing di Coretax, Pilih Hacker Indonesia
-
BPJS Watch Ungkap Dugaan Anggota Partai Diloloskan di Seleksi Calon Direksi dan Dewas BPJS
-
Proses Bermasalah, BPJS Watch Duga Ada Intervensi DPR di Seleksi Dewas dan Direksi BPJS 20262031
-
Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
-
Literasi Keuangan dengan Cara Baru Biar Makin Melek Finansial
-
Bahlil: Hilirisasi Harus Berkeadilan, Daerah Wajib Dapat Porsi Ekonomi Besar
-
Menkeu Purbaya Akhirnya Ungkap Biang Kerok Masalah Coretax, Janji Selesai Awal 2026
-
Setahun Berjalan, Hilirisasi Kementerian ESDM Dorong Terciptanya 276 Ribu Lapangan Kerja Baru
-
Bahlil Dorong Hilirisasi Berkeadilan: Daerah Harus Nikmati Manfaat Ekonomi Lebih Besar
-
ESDM Perkuat Program PLTSa, Biogas, dan Biomassa Demi Wujudkan Transisi Energi Hijau untuk Rakyat