Suara.com - Bank Mega lebih intens mengedukasi nasabah dalam mengantisipasi kejahatan "skimming" yang akhir-akhir ini marak terjadi di Indonesia.
"Kami tidak bosan-bosan mengingatkan nasabah agar menjaga kerahasiaan nomor PIN anjungan tunai mandiri (ATM)," kata Regional Head Bank Mega Andrew Wongjaya di Manado, Sulawesi Utara, Kamis (22/3/2018).
Andrew mengatakan karena PIN ATM bersifat rahasia, dan tidak boleh diketahui orang lain, apalagi diberikan kepada pihak bank.
"Dan, kami tidak memperbolehkan pegawai bank, mengetahui PIN ATM nasabah," katanya.
Dia mengimbau nasabah untuk secara berkala melakukan penggantian PIN ATM, ini langkah antisipasi mencegah tindak kejahatan perbankan seperti skimming.
Dan, katanya, Bank Mega secara rutin melakukan pemantauan dan pengawasan terhadap semua ATM yang ada.
Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulawesi Utara Gorontalo dan Maluku Utara (Sulutgomalut) Elyanus Pongsoda meminta kepada masyarakat agar tetap menjaga kerahasiaan PIN ATM.
"Masyarakat harus benar-benar menjaga kerahasiaan PIN, pasword, nama ibu kandung dan yang memang wajib dirahasiakan," kata Elyanus.
Elyanus mengatakan hal ini untuk menghindari terjadinya kehilangan dana di rekening secara tiba-tiba.
Karena, katanya, kalau data-data itu bocor atau diberikan kepada orang kalaupun diminta, biasanya melalui telepon kalau penipu, sehingga hal itu akan dimanfaatkan untuk membobol. (Antara)
Berita Terkait
-
Polisi Temukan 5 Gigabyte Data Rahasia Hasil Retas Bjorka, di Antaranya Milik Perusahaan Asing
-
Bank Mega Syariah Catat Dana Kelolaan Wealth Management Tembus Rp 125 Miliar
-
Bank Mega Syariah Bidik Target Penjualan Wakaf Investasi Senilai Rp 15 Miliar
-
Pembiayaan KPR Bank Mega Syariah Raup Rp 334 Miliar
-
Bank Mega Syariah Optimalkan Penurunan Suku Bunga Buat Genjot Kinerja Bisnis
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
IHSG Masih Anjlok di Awal Sesi Rabu, Diproyeksi Bergerak Turun
-
Sowan ke Menkeu Purbaya, Asosiasi Garmen dan Tekstil Curhat Importir Ilegal hingga Thrifting
-
Emas Antam Merosot Tajam Rp 26.000, Harganya Jadi Rp 2.260.000 per Gram
-
BI Pastikan Harga Bahan Pokok Tetap Terjaga di Akhir Tahun
-
Hana Bank Ramal Dinamika Ekonomi Dunia Masih Panas di 2026
-
Trend Asia Kritisi Proyek Waste to Energy: Ingatkan Potensi Dampak Lingkungan!
-
Kenapa Proyek Jalan Trans Halmahera Disebut Hanya Untungkan Korporasi Tambang?
-
Bertemu Wapres Gibran, Komite Otsus Papua Minta Tambahan Anggaran Hingga Dana BLT Langsung ke Rakyat
-
Sambut Bryan Adams Live in Jakarta 2026, BRI Sediakan Tiket Eksklusif Lewat BRImo
-
Kuartal Panas Crypto 2025: Lonjakan Volume, Arus Institusional dan Minat Baru Investor