Suara.com - Presiden Jokowi meninjau panen perdana garam di Desa Nunkurus, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur, Rabu (21/8/2019).
Pantauan Suara.com, saat tiba, Jokowi yang datang didampingi Ibu Negara Iriana disambut tarian daerah asal Nusa Tenggara Timur. Selain itu Jokowi dan Iriana juga diberikan selendang kain tenun asal NTT.
Kedatangan Jokowi dan Iriana langsung disambut warga yang mayoritas ibu-ibu. Saat Jokowi berjalan ke arah tenda, mereka langsung berteriak dan mengabadikan kedatangan Jokowi.
Jokowi tampak tersenyum melihat para warga yang berada di tenda.
"Aduh bapa’e," teriak warga.
Jokowi yang didampingi Gubernur NTT Viktor Laiskodat langsung menuju tenda untuk mendapat penjelasan dari Konsultan Ahli Garam dari PT Timor Livestock Lestari, Ali Mahdi soal tambak garam di lokasi tersebut. Jokowi tampak serius mendengarkan penjelasan dari konsultan ahli garam tersebut dan Viktor.
Selain itu, Jokowi melihat perbandingan garam produksi asal NTT, Australia serta dari hasil produksi garam Jawa-Madura yang ditampilkan di meja.
Seusai mendengarkan penjelasan, Jokowi kemudian meninjau tambak garam bersama Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, Viktor dan istri Viktor Laiskodat, Ibu Negara Iriana Jokowi.
Dalam tinjauannya, Jokowi tampak didampingi Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dan Sekretaris Jenderal Partai Nasdem Johnny G Plate.
Baca Juga: Jokowi Sebut Produksi Garam di NTT Lebih Bagus dari Australia
Berita Terkait
-
Jokowi Sebut Produksi Garam di NTT Lebih Bagus dari Australia
-
Jokowi Didesak Ajak Dialog Rakyat Papua, Bukan Kirim Militer
-
Dilecehkan Diminta Buka Baju saat Live IG, Ini Reaksi Ajudan Iriana Jokowi
-
Disinggung Soal Doa Buruk untuk Jokowi, Gibran Beri Balasan Kalem
-
Jokowi Bakal Sambangi Papua Awal September 2019
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
6 Fakta Uang Rampasan KPK Dipajang: Ratusan Miliar, Pinjaman Bank?
-
Cara Membuat QRIS untuk UMKM, Ini Syarat yang Harus Dipersiapkan
-
Alasan Menteri Maruarar Sirait Minta SLIK OJK Dihapus atau Pemutihan Pinjol
-
Pesan Bahlil untuk Shell dan Vivo: Walaupun Tidak Menjual Bensin, Kebutuhan Rakyat Tersedia
-
BRI Peduli Sumbang Mobil Operasional Demi Peningkatan Mutu Pendidikan
-
Akui Ada Pengajuan Izin Bursa Kripto Baru, OJK: Prosesnya Masih Panjang
-
Saham AS Jeblok, Bitcoin Anjlok ke Level Terendah 7 Bulan!
-
Baru 3,18 Juta Akun Terdaftar, Kemenkeu Wajibkan ASN-TNI-Polri Aktivasi Coretax 31 Desember
-
BUMN-Swasta Mulai Kolaborasi Perkuat Sistem Logistik Nasional
-
IHSG Lesu Imbas Sentimen Global, Apa Saja Saham yang Top Gainers Hari Ini