Suara.com - Agenda tahunan Global Shopping Festival 2019 kembali dihelat ole Alibaba Grup. Ajang belanja online terbesar di dunia ini sangat populer dan ditunggu-tunggu masyarakat Tiongkok dan sebagian masyarakat internasional. Festival berlangsung hanya dalam kurun waktu 24 jam, pada 11 September, atau dikenal 11.11. Sedikitnya 200.000 merchant dari seluruh dunia, termasuk Indonesia mengikuti agenda ini.
Jurnalis Suara.com yang ikut meliput dari Markas Alibaba, Kampus Xixi, Hangzhou, Tiongkok, melaporkan beberapa jam sebelum pukul 00 waktu setempat, digelar pertunjukan yang ditayangkan oleh stasiun televisi Tiongkok dan live streaming ke sedikitnya 50 negara di dunia. Penonton bisa ikut memesan produk presale, saat acara berlangsung.
Belanja online paling sibuk di dunia ini juga bisa dikuti oleh masyarakat Indonesia melalui e-commerce Lazada. Salah satu produk Indonesia yang masuk dalam presale yang disiarkan langsung adalah makanan Tango, produksi Orang Tua Group.
Tahun 2019 ini, Alibaba akan menawarkan 1 juta produk baru yang akan ditawarkan dengan target 500 juta konsumen yang akan berbelanja dalam festival belanja ini – 100 juta lebih banyak dari tahun lalu.
Alibaba juga berencana membagikan 2 miliar “angpau” digital dan menggandeng 2.000 key opinion leader untuk berpartisipasi pada sesi livestreaming di berbagai platform milik Alibaba, untuk mempromosikan produk-produk serta meningkatkan interaksi brand dengan konsumennya. Diperkirakan akan ada kupon serta promosi bernilai RMB 50 miliar dari platform dan brand yang digunakan oleh para konsumen pada festival ini.
Sebelumnya, berbicara dalam konferensi pers di Shanghai, Jiang Fan, President Tmall dan Taobao, mengungkapkan bahwa ada tiga fokus utama yang mendorong penyelenggaran 11.11 ke-11 ini: “New Consumption” – untuk meningkatkan daya beli di kota-kota kecil; “New Business” – untuk upgrade Tmall menjadi Tmall Flagship Store 2.0. serta “Green Society” – untuk menjadikan 11.11 lebih ramah lingkungan.
“Kami ingin memacu permintaan konsumen dan mendukung peningkatan gaya hidup di Tiongkok dengan menghadirkan berbagai brand dan produk baru. Selain itu, kami akan mendukung para merchant di Tiongkok dan seluruh dunia untuk membangun bisnis mereka melalui inovasi produk berbasis data dan consumer insight, serta memanfaatkan personalisasi rekomendasi produk dan interaksi dengan konsumen yang berbasis konten untuk memuaskan konsumen dari berbagai kalangan,” ujar Jiang Fan.
“Karena skalanya yang besar, kami juga akan memastikan bahwa Global Shopping Festival 11.11 akan dilaksanakan dengan mengusung prinsip hijau dan ramah lingkungan,” tambahnya
Selain itu, Alibaba juga akan menawarkan lebih banyak jenis produk yang dari tahun-tahun sebelumnya. Produk-produk tersebut meliputi Fast-moving consumer goods (FMCG), produk elektronik, serta busana dan aksesoris fashion
Untuk kedua kalinya, Lazada akan hadir dengan fitur “shoppertainment” yaitu perpaduan antara kegiatan belanja dan hiburan. Melalui fitur ini, Lazada berharap dapat mencetak rekor jumlah merchant yang berpartisipasi dan memberikan voucher diskon bagi konsumen di enam pasarnya. India merayakan festival ini dengan menggelar UC Shopping Festival bekerjasama dengan Paytm, VMate, dan 9Apps.
Sementara, Daraz, yang pada acara 11.11 tahun lalu telah mengguncang pasar retail Asia Selatan, kini kembali bersiap untuk memeriahkan Global Shopping Festival di Pakistan, Bangladesh, Sri Lanka, Myanmar, dan Nepal.
Selain itu, AliExpress akan turut memeriahkan dengan menghadirkan merchant dari Rusia, Spanyol, dan Turki, yang untuk pada pertama kalinya akan berpartisipasi pada festival 11.11 ini.
Untuk memuaskan keinginan wisatawan Tiongkok, Fliggy juga akan hadir menawarkan lebih dari 30.000 paket perjalanan ke lebih dari 200 destinasi. Para konsumen akan mendapatkan tips dan saran dari para pakar pelancong melalui livestreaming pada saat 11.11.
Berita Terkait
-
Remaja, Keranjang Oranye, dan Ilusi Bahagia Bernama Checkout
-
Waspada! Menteri Meutya Ungkap Anak-Anak Jadi Sasaran Empuk Penipuan Belanja Online
-
Shop Plus Catalog Shopee Hadir, Belanja Langsung dari Layar Hiburan Semakin Mulus
-
Daftar Promo HP Poco di Harbolnas 11.11, Diskon hingga Rp 500 Ribu
-
Daftar Promo Realme di Harbolnas 11.11, Diskon Harga hingga 50 Persen
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Daftar 70 Saham Force Delisting Awal 2026, Ada Emiten Sejuta Umat dan BUMN
-
Tarif Listrik Tidak Naik Hingga Maret 2026
-
8,23 Juta Penumpang Pesawat Wara-wiri di Bandara Selama Awal Nataru
-
Perhatian! Tarif Listrik Januari-Maret 2026 Tak Naik
-
Bea Keluar Batu Bara Belum Berlaku 1 Januari 2026, Ini Bocoran Purbaya
-
Tak Hanya Huntara, Bos Danantara Jamin Bakal Bangun Hunian Permanen Buat Korban Banjir
-
Purbaya Kesal UU Cipta Kerja Untungkan Pengusaha Batu Bara Tapi Rugikan Negara
-
Pembangunan 600 Huntara di Aceh Tamiah Rampung, Bisa Dihuni Korban Banjir
-
Diizinkan DPR, Purbaya Bakal Cawe-cawe Pantau Anggaran Kementerian-Lembaga 2026
-
Prediksi Harga Bitcoin dan Ethereum Tahun 2026 Menurut AI