Suara.com - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk akan tetap beroperasi selama libur Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah. Kantor cabang BRI akan tetap beroperasi dengan layanan terbatas pada 12 dan 15 Mei 2021.
Layanan terbatas akan dilakukan di 184 kantor dengan memberikan pelayanan berupa pembukaan rekening, tarik setor simpanan, setoran pinjaman, complain handling, dan jual beli bank notes. Sementara penebusan setoran BBM/non BBM untuk layanan Pertamina hanya bisa dilakukan di 135 kantor cabang.
Sedang pelayanan pick up service layanan korporat PT. ASDP Indonesia Ferry hanya bisa dilakukan di 37 kantor cabang. Informasi cabang yang melakukan pelayanan pada 8 Mei 2021 dapat diakses di sini. Sedangkan cabang yang membuka layanan pada 12 dan 15 Mei 2021 dapat diakses di sini.
Direktur Jaringan dan Layanan BRI, Arga M. Nugraha menjelaskan, tetap dibukanya ratusan kantor cabang BRI untuk memberikan kemudahan akses kepada nasabahnya. Sebab, layanan perbankan memang sangat dibutuhkan masyarakat. Secara historis, terdapat peningkatan jumlah transaksi pada libur lebaran.
"Kami pastikan penerapan dan kondisi unit kerja di lapangan sesuai protokol kesehatan penanganan Covid-19 (pengecekan suhu tubuh, penggunaan masker, penyediaan hand sanitizer, dan social distancing) guna mencegah penyebaran virus," ujar Arga dalam keterangannya pada Selasa, (11/5/2021).
Kata Arga, selain bertransaksi melalui kantor cabang, masyarakat memiliki alternatif lain untuk mendapatkan layanan keuangan BRI diantaranya melalui 16.558 mesin ATM, 5.707 mesin CRM, dan 454 ribu Agen BRILink yang tersebar di seluruh Indonesia.
Agen BRILink memberikan layanan transaksi perbankan seperti transfer, setor dan tarik tunai, pembayaran tagihan listrik, air, iuran BPJS, telepon, pembelian pulsa, pembayaran cicilan, top-up BRIZZI, setoran pinjaman, memberikan layanan referral pembukaan rekening tabungan BSA dan pinjaman, dan transaksi lainnya.
Melalui kemudahan akses layanan perbankan, BRILink dapat menjangkau masyarakat lebih dekat dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan Covid-19. Saat ini, Agen BRILink telah melayani masyarakat di 54,6 ribu desa, atau lebih dari 70 persen jumlah desa di seluruh Indonesia.
Selama periode libur Hari Raya Idul Fitri 1442 H, BRI tetap berkomitmen menjaga service level yang baik untuk layanan pelanggan melalui Contact BRI. “Kami menyediakannya melalui call center 14017 / 1500017 dan akun-akun media sosial kami, di mana agen-agen kami siap melayani nasabah 24 jam sehari,” tutup Arga.
Berita Terkait
- 
            
              Polisi di Medan Berbagi Pakaian Lebaran Gratis untuk Masyarakat
 - 
            
              Libur Lebaran, Vaksinasi di Bantul Tetap Berjalan
 - 
            
              Antisipasi Covid-19 Pasca Lebaran, PMI: Stok Darah dan Konvalesen Aman
 - 
            
              Transaksi di Dinomarket, Bukalapak, & Traveloka, Kini Bisa via AgenBRIlink
 - 
            
              Srikandi BRI, Upaya Dorong Perempuan Indonesia Berkembang dan Berperan
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Ada Kabar Baik Buat Pemegang Saham GOTO
 - 
            
              Syarat Penerima BSU dan Cara Cek Resmi via Kemnaker
 - 
            
              Saham Big Caps dan Prajogo Pangestu Dorong Reksadana Syailendra Meroket dalam Sehari
 - 
            
              Bitcoin Terjun Bebas! 1 Miliar Dolar AS Lenyap Akibat Likuidasi, Apa yang Terjadi?
 - 
            
              Public Expose Waskita Karya: Perkuat Kontribusi dalam Pembangunan Bangsa, NKB Mencapai Rp5,6 Triliun
 - 
            
              OJK Catat Sektor Perbankan Tetap Sehat, NPL Minim dan CAR Kuat
 - 
            
              Bahlil Laporkan Progres Listrik Desa dan Lifting Minyak ke Presiden
 - 
            
              Kasus Fraud Maybank, OJK: Ini Masalah Serius!
 - 
            
              Telkom Indonesia Bersinergi dengan Kampus Mendorong Transformasi Digital Berbasis AI
 - 
            
              BLT Kesra Rp900 Ribu Mulai Cair! Cek Status Penerima dan Solusi Jika Dana Belum Diterima