Suara.com - Film Kadet 1947 menuai respon positif serta dukungan dari sejumlah pejabat negara. Respon tersebut terlihat dari penampilan Presiden Joko Widodo yang menggunakan jaket bomber Kadet 1947 saat melakukan kunjungan kerja ke Banjarmasin, Kalimantan Selatan (21/10).
Kemudian, hari ini (23/10) Menteri BUMN Erick Thohir menyusul mengunggah foto dirinya menggunakan jaket yang sama.
"Outfit yang terinspirasi dari Bapak Presiden @Jokowi yang saat kunker baru-baru ini pakai jaket film @kadet1947. Keren jaketnya!" tulis Erick Thohir seperti dikutip instagram pribadinya @erickthohir, Senin (25/10/2021).
Untuk diketahui, Kadet 1947 merupakan judul film drama heroik yang disutradarai Rahabi Mandra dan Aldo Swastia, produksi Temata Studios dan Celerina Judisari Production, serta didukung oleh Legacy Pictures dan Screenplay Films.
Menteri BUMN Erick Thohir sempat menghadiri peluncuran OST Kadet 1947 “Bakti” (23/09). Menurut Erick, keberadaan karya musik serta film bertema nasionalisme yang dekat dengan anak muda sangat penting untuk membangun rasa cinta anak muda dengan Indonesia.
Film yang dibintangi Bisma Karisma, Kevin Julio, Omara Esteghlal, dan Martino Lio ini menceritakan aksi para kadet (calon penerbang) yang ingin mempertahankan kemerdekaan Indonesia dari Belanda di tahun 1947.
Aktor film KADET 1947 Ibnu Jamil mengekspresikan rasa bangganya di media sosial atas apresiasi Presiden terhadap film ini.
Dilansir dari akun @ibnujamilo, ia mengunggah foto dirinya menggunakan jaket bomber yang sama dengan keterangan “Hari ini jaket gw kembaran sama pak @jokowi.”
Dukungan sejumlah tokoh negara terhadap film ini mendorong rasa penasaran masyarakat. Film ini dikabarkan tayang pada 25 November 2021 di bioskop.
Baca Juga: Pemisahan Fungsi, Telkomsel Diminta Serahkan Semua Tower ke Telkom
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan Sembako dan Kebutuhan Pokok untuk Korban Banjir di Tanah Laut
-
International Crypto Exchange (ICEx) Resmi Diluncurkan, Apa Saja Kewenangannya
-
PMSol Mantap Ekspansi Solusi Maritim Lewat Ekosistem Digital Terintegrasi
-
Di Balik Layanan PNM, Ada Kisah Insan yang Tumbuh Bersama Nasabah
-
PEP dan PHE Catatkan Produksi Minyak Naik 6,6% Sepanjang 2025
-
Gelontorkan Rp 335 Triliun, Pemerintah Jamin Program MBG Tak Terkendala Anggaran
-
RI Gandeng China Kembangkan Energi Terbarukan dan Pembangkit Listrik dari Gas
-
Bahlil: Ada Oknum Tekan Lewat Medsos Agar Pemerintah Beri Kuota Impor ke SPBU Swasta
-
Fokus dari Hulu, Kementerian PU Bangun Puluhan Sabo Dam di Aceh
-
Stok BBM Wilayah Timur RI Terjamin Usai RDMP Balikpapan Terintegrasi TBBM Tanjung Batu