Suara.com - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk menyalurkan apresiasi berupa paket sembako kepada 1.000 petugas yang mengabdikan diri di 20 Taman Makam Pahlawan (TMP) di Indonesia dalam rangka menyambut Hari Pahlawan 10 November. Penyerahan bantuan paket sembako dilakukan secara serentak oleh perwakilan Bank Mandiri terdekat dengan lokasi TMP tersebut.
Ke-20 lokasi tersebut antara lain, TMP Kalibata Jakarta, TMP Patriot Bekasi, TMP Surja Kentjana Sukabumi, TMP Maulana Yusuf Serang, TMP Bukit Barisan Medan, TMP Ksatria Siguntang Palembang, TMP Giri Tunggal Semarang, TMP 10 November Surabaya, TMP Bumi Kencana Banjarmasin dan TMP Panaikang Makassar
Khusus di Jakarta, penyerahan sembako dilakukan oleh VP Strategic Planning Budgeting bapak Satryo Widiarto
kepada sebanyak 105 petugas TMP Kalibata, Jakarta, usai pelaksanaan Upacara Hari Pahlawan yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo, Rabu, (10/11/2021).
Menurut Corporate Secretary Bank Mandiri, Rudi As Aturridha, penyaluran bantuan yang dilakukan bersama badan amil zakat Mandiri Amal Insani (MAI) ini merupakan bentuk perhatian dan tali asih yang selalu dilakukan Bank Mandiri kepada pemangku kepentingan dari berbagai lapisan masyarakat.
“Melalui pemberian bantuan ini, kami ingin berbagi kebahagiaan sekaligus menyampaikan ungkapan terimakasih kepada mereka yang selama ini telah mengabdikan diri untuk menjaga dan membersihkan tempat peristirahatan terakhir para Pahlawan Bangsa,” kata Rudi.
Dia juga berharap agar bantuan tersebut dapat membantu keluarga para petugas TMP untuk memenuhi kebutuhan harian mereka. Adapun paket sembako yang diberikan antara lain seperti beras, gula, minyak, teh, susu untuk lansia, mi instan, sarden, kecap dan juga biskuit.
Berita Terkait
-
Satgas Terbitkan 5 Pedoman Penting Liburan Nataru Aman Covid-19
-
Menaker Minta Generasi Milenial Tingkatkan Keterampilan Agar Bisa Bersaing di Dunia Kerja
-
Menakar Pahlawan 'Lupa' dengan Tanda Jasa
-
Miris, 28 Ribu Ton Limbah Medis Selama Pandemi Cemari Lautan dan Potensi Rusak Ekosistem
-
Pegadaian Restrukturisasi Kredit Nasabah Rp 25,664 Miliar
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Meski Kinerja Ekspor Moncer, Industri Hasil Tembakau Dapat Tantangan dari Rokok Ilegal
-
Pengusaha Ungkap Ternyata Ada Industri yang Sulit Rekrut Tenaga Kerja RI
-
Harga Emas Turun Lagi: Galeri 24 dan UBS Kompak Melemah di Pegadaian
-
PANI Laporkan Proyek Ambisius Berkapasitas 104 Ribu Orang
-
Komisaris Utama PHE Lapor LHKPN, Harta Kekayaan Tembus Rp3,08 Triliun
-
BREN Jadi 'Largest Addition' di MSCI, Apa Artinya Bagi Investor Indonesia?
-
Sentimen Positif Pasar Modal Sejak Purbaya Jadi Menkeu: IHSG 6 Kali Cetak Rekor All Time High!
-
3 Rekomendasi Lokasi Rumah di Bogor untuk Kisaran Harga Mulai 400 Jutaan
-
Bukan Sekadar Bantuan, Pemberdayaan Ultra Mikro Jadi Langkah Nyata Entaskan Kemiskinan
-
BEI Rilis Liquidity Provider Saham, Phintraco Sekuritas Jadi AB yang Pertama Dapat Lisensi