Suara.com - Tanjung Lesung yang dikenal sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata di Pandeglang- Banten terus menambah daya tarik demi menjadi tempat destinasi wisata berkelas dunia seperti Nusa Dua- Bali.
Terbaru ialah hadirnya penerbangan joy flight untuk menyaksikan panorama Gunung Krakatau dengan pesawat Cessna 152 & 172. Adapun joy flight ini merupakan hasil kerja sama dengan Indonesia Flying Club.
Adalah Hermawan Kartajaya selaku pakar marketing terkemuka di Indonesia satu diantara yang sudah merasakan kegiatan terbaru Tanjung Lesung, yaitu joy flight.
Hermawan bercerita bahwa awalnya sedikit takut untuk melakukan joy flight. Itu karena dirinya tidak pernah diperkenalkan dengan dunia terbang sejak dulu.
Sehingga saat naik pesawat ada perasaan takut, tapi begitu tahu kalau pilotnya terbilang senior dengan jam terbang yang tinggi, kemudian ia mengaku tenang. Dan begitu selesai, dirinya sudah kecanduan.
"Jadi, kalau dari anak-anak sudah dibiasakan (mengenal dunia dirgantara), akan semakin banyak anak anak yang cinta dirgantara," terang Hermawan, di Bandara Khusus Salakanagara ditulis Selasa (30/11/2021).
Sementara pengalaman wisatanya sendiri dari 17 – 19 November 2021, Hermawan mengaku puas. Hal itu karena beberapa hal, yaitu pertama: suasana dan tempat penginapannya sudah seperti ada Bali.
"Dulu saya belum pernah ke sini (Tanjung Lesung). Jadi, ini pertama kali ke sini. Dan villa-villanya sudah kaya di Bali ini. Bali in Banten ini sudah," ujar Hermawan.
Kedua, Hermawan juga menjelaskan bahwa Tanjung Lesung –salah satu project yang dimiliki PT Jababeka Tbk – memiliki aktivitas seru, baik alam, budaya, dan adventure. Di mana terbaru dari udara berupa wisata dirgantawa.
Baca Juga: Minat Bisnis di Jababeka Residence Tak Surut Meski di Masa PSBB dan PPKM
Menurutnya, sekarang Tanjung Lesung merupakan kawasan wisata yang semakin lengkap, dan layak untuk dijadikan tempat berwisata alternatif selain ke Puncak-Bogor, Jawa Barat. Apalagi jalur darat sendiri saat ini Tol Serang-Panimbang Seksi I sudah dibuka oleh Presiden Joko Widodo, maka cukup 2.5 jam saja perjalanan dari Jakarta ke Tanjung Lesung.
"Jadi, inilah tempat destinasi yang tidak terlalu jauh dari Jakarta. Apalagi di masa pandemi lebih gampang untuk mencapainya, dan disini banyak sekali variasi aktivitas serunya," tutup Hermawan Kertajaya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Gaikindo: Mesin Kendaraan Produk Tahun 2000 Kompatibel dengan E10
-
Purbaya Mau Ubah Rp 1.000 Jadi Rp 1, RUU Redenominasi Rupiah Kian Dekat
-
Purbaya Mau Ubah Rp1.000 jadi Rp1, Menko Airlangga: Belum Ada Rencana Itu!
-
Pertamina Bakal Perluas Distribus BBM Pertamax Green 95
-
BPJS Ketenagakerjaan Dapat Anugerah Bergengsi di Asian Local Currency Bond Award 2025
-
IPO Jumbo Superbank Senilai Rp5,36 T Bocor, Bos Bursa: Ada Larangan Menyampaikan Hal Itu!
-
Kekayaan Sugiri Sancoko, Bupati Ponorogo yang Kena OTT KPK
-
Rupiah Diprediksi Melemah Sentuh Rp16.740 Jelang Akhir Pekan, Apa Penyebabnya?
-
Menteri Hanif: Pengakuan Hutan Adat Jadi Fondasi Transisi Ekonomi Berkelanjutan
-
OJK Tegaskan SLIK Bukan Penghambat untuk Pinjaman Kredit