Suara.com - Menyambut Tahun Baru 2022, PT Food Station Tjipinang Jaya meluncurkan produk beras Organo yang merupakan beras organik dan kemasan baru FS Minyak Goreng, di Gudang SRG yang merupakan fasilitas produksi dan pergudangan PT Food Station Tjipinang Jaya.
“Peluncuran yang bersamaan dengan perayaan momentum Hari Ibu ini adalah kado menjelang awal Tahun 2022 dan sekaligus hadiah untuk Pemerintah Provinsi DKI Jakarta,” ujar Direktur Utama PT Food Station Tjipinang Jaya, Pamrihadi Wiraryo ditulis Kamis (23/12/2021).
Pamrihadi mengatakan, produk beras Organo organik yang produksinya bermitra dengan PD Agriwira Mandiri Sejahtera, Karanganyar, Jawa Tengah ini adalah jenis beras khusus dari varietas Ciherang Organik yang berasal dari beras bulir Panjang organik yang dipilih dari padi bulir Panjang.
Ditanam dengan budidaya organik, beras Organo sangat baik untuk di konsumsi karena melalui budidaya alami tanpa pestisida dengan menggunakan pupuk organik dan air yang tidak tercemar sehingga memiliki kandungan nutrisi yang tinggi yang dapat membantu dalam mengontrol kolestrol dan gula darah.
Selain itu juga dapat mengurangi kadar logam berat dalam darah akibat penggunaan penggunaan insektisida kimiawi pada beras yang non organik.
Beras Organo juga menggunakan jenis kemasan oxium yang ramah lingkungan (mudah terurai dalam jangka waktu 5 tahun) serta proses budidaya yang ramah lingkungan karena dapat memperbaiki struktur dan kesuburan tanah serta membangun ekosistem yang bekelanjutan dan mengendalikan organisme pengganggu tanaman(OPT).
“Dengan kandungan seperti itu, tidak berlebihan jika beras ini dikatakan sebagai beras untuk kesehatan,” jelas Pamrihadi.
Menurut Pamrihadi, kehadiran beras Organo ini melengkapi portofolio beras organik yang diproduksi oleh PT Food Station. Sebelumnya Food Station juga telah meluncurkan produk beras Merah Putih Organik.
Selain menghasilkan beras organik, PT Food Station juga sudah menghasilkan beras putih non organik, beras merah, beras hitam, ketan putih dan ketan hitam.
Baca Juga: Legislatif Soroti Harga Minyak Goreng Melambung Tinggi: Sektor yang Mengagetkan
Pamrihadi menambahkan, Food Station juga sudah memproduksi beras merah dan beras hitam yang bisa dikategorikan sebagai beras untuk kesehatan karena memiliki kandungan banyak serat. Kini dengan meluncurkan produk beras organik, memperkuat varian produk beras untuk kesehatan yang dimiliki oleh PT Food Station.
“Produk Organo organik ini sebagai penanda bahwa kami makin serius merambah ke bisnis beras organik,” ungkap Pamrihadi.
Selain meluncurkan Beras Organo, secara bersamaan Food Station juga meluncurkan kemasan baru minyak goreng FS yang beredar di pasaran antara lain di modern channel dan tradisional market.
“Seiring dengan permintaan pasar dari hasil review yang ada dengan ukuran 1L dan 2L, FS Minyak Goreng menjadikan masakan jadi lebih istimewa karena berasal dari Kelapa Sawit Pilihan,” tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Pakar Pangan Menilai Harga Gabah di Masa Pemerintahan Prabowo Menyenangkan
-
Hadirkan Musik Kelas Dunia Melalui Konser Babyface dengan Penawaran Eksklusif BRImo Diskon 25%
-
RDN BCA Dibobol Rp 70 Miliar, OJK Akui Ada Potensi Sistemik
-
ESDM Pastikan Revisi UU Migas Dorong Investasi Baru dan Pengelolaan Energi yang Berkelanjutan
-
Penyaluran Pupuk Subsidi Diingatkan Harus Sesuai HET, Jika Langgar Kios Kena Sanksi
-
Tak Mau Nanggung Beban, Purbaya Serahkan Utang Kereta Cepat ke Danantara
-
Modal Asing Rp 6,43 Triliun Masuk Deras ke Dalam Negeri Pada Pekan Ini, Paling Banyak ke SBN
-
Pertamina Beberkan Hasil Penggunaan AI dalam Penyaluran BBM Subsidi
-
Keluarkan Rp 176,95 Miliar, Aneka Tambang (ANTM) Ungkap Hasil Eksplorasi Tambang Emas Hingga Bauksit
-
Emiten PPRO Ubah Hunian Jadi Lifestyle Hub, Strategi Baru Genjot Pendapatan Berulang