Suara.com - Komunitas Warung Tegal (Kowarteg) Indonesia membagikan 1000 porsi makanan kepada para driver ojol online (Ojol) di 10 titik di Jakarta Pusat.
Para driver ojol mengaku tersentuh dengan kebaikan Kowarteg yang merupakan pendukung Ganjar Pranowo Presiden 2024 tersebut.
Seorang driver ojol di Tanah Abang, Jakarta Pusat, Margianto (55) mengatakan telah senang menerima makanan, kaos dan sejumlah barang lainnya dari Kowarteg Indonesia. Ia berterimakasih merasa mendapat perhatian.
"Terimakasih, kami merasa senang dan merasa ada perhatian buat para ojol dari Kowarteg Indonesia," ujar Margianto di Pejompongan, Tanah Abang, Jakarta.
Margiyanto tahu aksi sosial Kowarteg ini merupakan upaya para relawan untuk menyebarkan aspirasi dukungan untuk Ganjar yang memang merupakan tokoh pilihannya untuk kepemimpinan Nasional berikut. Margiyanto turut mendoakan aspirasi Ganjar Pranowo Presiden 2024 bisa terwujud.
"Ini pembagian makanan ini contoh dari Bapak Ganjar Pranowo, semoga dikasih kesehatan selalu untuk jadi Presiden 2024," ucap Margianto.
Perasaan senang dan bangga juga disampaikan driver ojol bernama Hidayat (37). Ia menyampaikan terimakasih atas perhatian yang diberikan oleh Kowarteg Indonesia kepada rekan-rekan ojol.
Hidayat berharap kegiatan berbagi ini terus dilakukan agar masyarakat dapat terbantu. Selain itu, ia juga siap mendukung aspirasi Ganjar Presiden 2024.
"Semoga Pak Ganjar menjadi Presiden 2024. Dari reken-rekan ojol sering-sering Pak De. Alhamdulilah saya bangga sudah diberi makanan, kaos, sekali lagi ucapan terimakasih untuk Pak De Ganjar Pranowo," tuturnya.
Baca Juga: Ganjar Dukung Penguatan BNPB dan Efektivitas Asrama Haji
Sementara Koordinator Kowarteg Indonesia, Noehrozi mengatakan pembagian nasi bungkus gratis ini terinspirasi dari sosok Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo yang senang berbagai kepada sesama.
Noehrozi menyebut ada 1000 paket nasi disebar di Jakarta Pusat, di antaranya Bendungan Hilir, Tanah Abang hingga Petamburan.
"Kita berbagi bersama kepada kawan-kawan ojol, 1000 paket nasi dan kaos," ujarnya di lokasi.
Noehrozi menyatakan Kowarteg Indonesia akan menjadi wadah besar bagi para pelaku UMKM untuk berkolaborasi dalam rangka maju bersama dan sejahtera.
"Kita Kowarteg Indonesia ini jadi rumah besarnya pedagang, rumah besarnya pelaku warteg, rumah makan, ojol dan masyarakat lainnya, jadi itu satu kesatuan," ungkapnya.
Menurut Noehrozi, Ganjar dikenal sebagai pribadi yang baik dan suka berbagi, serta masuk ke semua kalangan. Untuk jadi Presiden 2024, Ganjar dinilai sosok yang tepat karena mempunyai kapasitas, integritas hingga kepedulian kepada UMKM.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini: Antam di Pegadaian Rp 2,4 Juta per Gram, UBS dan Galeri 24 Juga Naik!
-
Ragnar Oratmangoen Ujung Tombak, Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
BREAKING NEWS! Tanpa Calvin Verdonk, Ini Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
Terkini
-
Dewan Komisioner LPS Baru Resmi Dilantik Presiden Prabowo, Ini Jajarannya
-
Kementerian ESDM-P2MI Teken MoU Penguatan Kompetensi Pekerja Migran
-
Harga Emas Hari Ini: Antam di Pegadaian Rp 2,4 Juta per Gram, UBS dan Galeri 24 Juga Naik!
-
Perencanaan dan e-RDKK yang Tepat Jadi Kunci Optimalisasi Penyerapan Pupuk Subsidi di Aceh
-
RI Resmi Punya Pembangkit Listrik Paling Canggih Se-Asia Tenggara
-
Bahlil: Permen Minerba akan Prioritaskan UMKM dan Koperasi Lokal, Bukan dari Jakarta
-
Purbaya Minta Tak Perlu Ada Wamenkeu Baru: Dari Pada Saya Pusing
-
Dirut BSI Tunggu Menkeu Purbaya untuk Jelaskan Penyerapan Dana Titipan Pemerintah
-
Investasi Makin Mudah, BNI Tawarkan ORI028 Lewat wondr by BNI
-
Atasi Konflik Tambang, Menkop Usul IUP Timah Dikelola Koperasi Merah Putih