Suara.com - Selama beberapa tahun ke belakang, perkembangan teknologi digital telah membawa Indonesia pada lompatan besar transformasi ekonomi. Sejak ditetapkannya kondisi pandemi di Indonesia, peran teknologi digital sangat berpengaruh sebagai penopang dalam membentuk wajah baru perekonomian negara.
Dalam rangka mendorong terwujudnya prioritas Kementerian BUMN pada agenda Kepemimpinan Teknologi dan Pengembangan Talenta melalui percepatan transformasi digital BUMN, Peruri memiliki komitmen yang tinggi dalam menciptakan SDM yang handal dalam mengadopsi dan memanfaatkan teknologi digital.
Hal ini terbukti dari jumlah digital talent Peruri memiliki persentase tertinggi dibandingkan BUMN lainnya yaitu sebanyak 47,88% dari jumlah karyawan organik, data per 3 November 2022 yang dirilis oleh Forum Digital Indonesia (Fordigi).
Digital Talent BUMN merupakan karyawan yang memiliki keterampilan dan kapabilitias dalam menggunakan dan mengelola teknologi digital ditandai dengan perolehan sertifikat digital skills. Pembentukan digital talent di Peruri bertujuan untuk mewujudkan perusahaan yang unggul dan berdaya saing tinggi dalam persaingan di industri security printing dan security digital.
Peruri saat ini telah memiliki wadah riset dan pengembangan sendiri yaitu Peruri Research Institute for Authenticity (PRIfA) untuk mendorong kesiapan dan kapabilitas digital karyawan menjadi mastery, yaitu talenta BUMN yang mampu mengimplementasikan digital skill untuk menciptakan inovasi digital maupun terlibat dalam program digital strategis di perusahaan.
“Saat ini Peruri telah memiliki produk/layanan digital security seperti tanda tangan digital dan mampu memproduksi meterai elektronik," kata Gandung Anggoro Murdani, Direktur SDM, Teknologi dan Informasi Peruri dalam keterangan persnya di Jakarta, Minggu (6/11/2022).
Gandung bilang untuk mendukung bisnis digital security tersebut, Peruri berkomitmen untuk terus meningkatkan skill dan kapabilitas digital karyawan untuk bisa memberikan dampak positif yang nyata kepada perusahaan dengan menghadirkan solusi berbasis teknologi digital.
Peruri Research Institute for Authenticity (PRIfA) memiliki serangkaian program untuk meningkatkan skill dan kapabilitas digital karyawan di antaranya Peruri Digital Academy, Digital Community of Practices seperti Internet of Things (IoT), Robotic Process Automation (RPA), Infosec & Cybersecurity hingga Blockchain serta Peruri Digital Innovator.
"Gagasan ini sejalan dengan arahan Presiden Joko Widodo bahwa Indonesia membutuhkan talenta digital sebanyak kurang lebih 9 juta orang untuk 15 tahun ke depan guna mengantisipasi Revolusi Industri 4.0," pungkas Gandung.
Baca Juga: Wujudkan Transformasi Digital, Indonesia dan Thales Kerja Sama Bangun Satelit Satria-1
Berita Terkait
-
Wujudkan Transformasi Digital, Indonesia dan Thales Kerja Sama Bangun Satelit Satria-1
-
Genjot Kinerja Perusahaan, Peruri Maksimalkan Platform Digital
-
Peruri: UMKM Jadi Tulang Punggung Ekonomi, Serap 95 Persen Tenaga Kerja
-
Adaptasi dengan Teknologi Digital, Peruri Lakukan Transformasi
-
Percepat Transformasi Digital UMKM,KemenkopUKM Susun Peta Jalan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
IBOS EXPO 2026 Siap Digelar Awal Tahun, Buka Peluang Bisnis dan Dorong Pertumbuhan Wirausaha
-
Lowongan Magang Bank BTN Terbaru Januari 2026, Terbuka untuk Semua
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Kementerian PU Bangun Sekolah Rakyat Tahap II di 104 Lokasi
-
Tak Cuma Impor Solar, Impor Avtur Juga Akan Dihentikan
-
Purbaya Buka Opsi Diskon Tarif Listrik untuk Korban Banjir Sumatra
-
Kementerian PU Targetkan 1.606 Unit Huntara di Aceh-Tapanuli Rampung Sebelum Ramadhan
-
RDMP Balikpapan Alami Hambatan, Bahlil Tuding Ada Pihak Tak Suka RI Swasembada Energi
-
Harga Emas dan Perak Meroket Usai Sengketa Trump vs The Fed Makin Memanas
-
Bahlil: Hanya Prabowo dan Soeharto Presiden yang Resmikan Kilang Minyak