Suara.com - Usai kecelakaan fatal yang terjadi di China, Tesla pada Minggu (13/11/2022) menyampaikan, mereka akan membantu polisi China menyelidiki kecelakaan yang melibatkan mobil Model Y buatan pabrikan tersebut. Kecelakaan itu membuat dua orang tewas dan tiga lainnya mengalami luka akibat kendaraan yang lepas kendali.
Melansir Reuters, korban adalah seorang pengendara motor dan siswi SMP. Video yang memperlihatkan kecelakaan mengerikan itu lantas viral di media sosial.
"Polisi saat ini sedang mencari agen penilai pihak ketiga untuk mengidentifikasi kebenaran di balik kecelakaan ini dan kami akan secara aktif memberikan bantuan yang diperlukan," kata Tesla kepada Reuters dalam, sekaligus meminta agar masyarakat tidak percaya kabar palsu.
China saat ini merupakan adalah pasar terbesar kedua Tesla, dan kecelakaan itu menjadi salah satu trending topik teratas di platform media sosial Weibo pada awal pekan ini.
Media lokal, Jimu News menyebut, Polisi setempat belum menemukan penyebab insiden di kota Chaozhou tersebut. Namun, salah seorang keluarga dari pengendara mengatakan, sang pengemudi yang berusia 55 tahun kesulitan saat menginjak rem dan menepi dari jalan.
Tesla mengatakan, video rekaman CCTV menunjukkan bahwa lampu rem mobil tidak menyala ketika mobil melaju kencang dan datanya menunjukkan masalah seperti tidak ada tindakan untuk menginjak rem sepanjang perjalanan kendaraan.
Sebelumnya, tesla sudah pernah mengalami masalah yang sama. Pada tahun lalu, seorang pengguna Tesla viral di media sosial usai menaiki atas kap mobil Tesla di pameran mobil Shanghai lantaran kecewa dengan penanganan perusahaan atas keluhannya tentang rem yang tidak berfungsi sehingga membuatnya kecelakaan.
Berita Terkait
-
Kecelakaan Maut di Tol Cipali KM 139 Telan 3 Korban Jiwa, Ini Identitasnya
-
Daftar Korban Kecelakaan Maut KM 139 Tol Cipali
-
Lima Korban Kecelakaan Kapal Terbalik di Batam Hilang, Satu Ditemukan Tewas
-
Tolak Pasien kecelakaan, Dinkes DIY Minta Puskesmas Berbah Klarifikasi
-
Innalillahi, 3 Orang Tewas Akibat Kecelakaan di Tol Cipali KM 139, Ini Identitasnya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Perlancar Distribusi Bantuan, Kementerian PU Buka Fungsional Tol SigliBanda Aceh 24 Jam
-
IHSG Gagal Tembus Level 9.000, Investor Panik Langsung Buru-buru Lego Saham
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Aturan Purbaya soal Kripto Dinilai Bikin Industri Makin Transparan
-
Rupiah Makin Ambruk Hingga ke Level Rp 16.855
-
8 Ide Usaha Menjanjikan di Desa dengan Modal Kecil yang Menguntungkan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
Harga Beras SPHP Akan Dipatok Sama Rp 12.500/Liter di Seluruh Wilayah RI
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
DJP Kemenkeu Berhentikan Sementara Pegawai Pajak Terjaring OTT KPK