Suara.com - Tahun 2022 sebentar lagi bakal berlalu. Berbagai pencapaian telah diraih, tinggal waktunya menikmati jerih payah yang selama ini telah didapatkan, seperti liburan bersama keluarga atau orang tercinta.
Soal biaya, tak perlu resah dan menjadi soal. Karena banyak program menarik di akhir tahun yang bakal memanjakan Anda tanpa harus menguras kantong tetapi justru mempertebal uang Anda. Selain aman, program keuangan tersebut juga sangat menguntungkan.
Adalah bank bjb. Jelang menutup tahun 2022 ini, bank bjb membuka berbagai program promo keuangan, yaitu Program Gebyar Tandamata dan Amazing SurePrize 2022. Anda cukup menabung di bank bjb, dapatkan hadiah langsung dengan nilai ratusan hingga jutaan rupiah. Kedua program ini berlaku hingga 31 Desember 2022.
Gebyar Tandamata
Gebyar Tandamata adalah program promosi berupa pemberian hadiah langsung kepada nasabah yang bersedia menempatkan dana fresh fund pada tabungan mulai dari Rp100.000.000,- (seratus juta rupiah). Jangka waktu penempatan dana ini adalah selama dua bulan.
Menariknya, jenis hadiah ini adalah berupa cashback melalui rekening milik nasabah. Jika di total, nilai hadiah yang didapatkan nasabah setara dengan 5.25% p.a. Namun, ketentuan dana fresh fund dalam program ini adalah dana yang ditransfer/disetor ke rekening Tabungan bank bjb yang berasal dari setoran tunai atau transfer dari rekening bank lain. Dana bukan berasal dari rekening yang ada di bank bjb.
Perhitungan dana fresh fund adalah dana yang masuk/disetorkan ke rekening nasabah di bank bjb dalam jangka waktu 7 hari kalender terakhir sebelum keikutsertaan program. Juga diingat, pajak hadiah sebesar 20% ditanggung oleh nasabah.
Untuk bisa mengikuti program ini, juga sangat mudah. Secara umum, syarat ikut program ini adalah diperuntukan khusus bagi nasabah perorangan serta berlaku bagi nasabah baru maupun existing.
Hadiah diserahkan kepada nasabah setelah penempatan dana dilakukan dan seluruh persyaratan terpenuhi. Apabila nasabah mencairkan dananya sebelum tanggal jatuh tempo yang diperjanjikan maka akan dikenakan penalti berupa pengembalian nominal hadiah yang diterima oleh nasabah beserta pajak yang telah dibayarkan.
Baca Juga: Mudahnya Cari Modal Usaha saat Pensiun lewat bjb KPPB DiSayang
Pembatalan program sebelum tanggal jatuh tempo keikutsertaan program, hanya dapat dilakukan di Kantor Cabang bank bjb dimana nasabah tersebut melakukan pendaftaran keikutsertaan program.
Selama mengikuti program, nasabah tidak mendapatkan bunga atas rekening Tabungan yang didaftarkan pada program. Dana yang telah diikutsertakan pada program ini tidak dapat dijadikan agunan kredit.
bank bjb berhak sepenuhnya untuk menolak keikutsertaan program yang diajukan oleh nasabah apabila tidak memenuhi syarat dan ketentuan program yang berlaku.
Amazing SurePrize 2022
bjb Amazing SurePrize 2022 adalah program promosi berupa pemberian hadiah langsung kepada nasabah yang bersedia menempatkan dana fresh fund pada Giro/Tabungan mulai dari Rp.50.000.000,- (lima puluh juta rupiah). Batas penempatan dana selama tiga bulan.
Secara umum tak ada yang berbeda dengan program Gebyar Tandamata. Namun khusus program ini, besaran dana yang ditabung dan nilai hadiah telah ditentukan bank bjb. Nasabah tinggal mengikuti angka di dalam tabel ketika melakukan pendaftaran.
Berita Terkait
-
Kantongi Persetujuan OJK, Bank BJB Resmi Masuk jadi Pemegang Saham Bank Bengkulu
-
Sukses Kelola SDM Bank BJB, Tedi Setiawan Raih The Best Human Capital Director Of The Year 2022
-
Bank BJB Raih Banking Award dari Lembaga Penjamin Simpanan 2022
-
Bank BJB Dukung Penyelenggaraan Jabar International Marathon 2022
-
Liga Solo Bank bjb Divisi 2 Segera Dimulai, Daftarkan Tim Kebanggaanmu dan Bawa Jadi Juara
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
NWP Property Operasikan PLTS Atap di Empat Pusat Perbelanjaan
-
Pemerintah Mau Guyur Dana Rp 6 Miliar Buat Hidupkan Industri Tekstil
-
Tata Kelola Jadi Kunci Kepercayaan di Ekosistem Venture Capital
-
Pelaku Industri Keluhkan Kuota PLTS Atap Masih Jadi Hambatan
-
Shell, BP dan Vivo Diminta Bernegosiasi dengan Pertamina untuk Beli Solar
-
ESDM Beberkan Sosok Perusahaan Pemenang Tender Pembangunan WKP Telaga Ranu
-
CEO Danantara: 1.320 Huntara Bakal Diserahkan ke Korban Banjir Sumatera Besok
-
Perusahaan Dompet Digital Mulai Sasar Segmen Olah Raga
-
Pemerintah Buka Seluasnya Akses Pasar Ekspor untuk Redam Gejolak Ekonomi Global
-
Menko Airlangga Sebut Presiden Lebih Pilih Terapkan B40 Tahun Ini