Suara.com - Ternyata uang koin Indonesia pernah jadi saksi bisu final Piala Dunia, peristiwa tersebut terjadi pada gelaran final tahun 1974.
Hal tersebut diketahui dari unggahan akun resmi Instagram milik Museum Bank Indonesia (BI) yang dikutip Jumat (16/12/2022).
Waktu itu, final pertandingan Piala Dunia mempertemukan Jerman Barat dan Belanda. Jack Taylor yang menjadi wasit utama dalam pertandingan itu lantas memilih uang koin rupiah pecahan Rp2.000 untuk mengundi negara mana yang akan pertama kali mendapatkan bola pada pertandingan tersebut.
Berdasarkan informasi dari akun tersebut alasan utama Jack Taylor menggunakan uang koin asal Indonesia ini karena dirinya yang sangat menyukai gambar pada kedua sisi koin.
Diketahui uang koin itu memiliki gambar yang menarik di kedua sisinya, yaitu gambar Macan Jawa di bagian depan dan gambar Garuda dengan teks Bank Indonesia di bagian belakang.
Tidak hanya memiliki gambar yang menarik, ternyata koin ini juga memiliki nilai yang cukup penting. Sebab saat itu uang koin kuno Macan Jawa ini pernah dijual dan dana penjualan koin tersebut digunakan untuk penyelamatan satwa langka di Indonesia.
Karena hal itulah uang koin kuno Macan Jawa ini diterbitkan dalam seri khusus cagar alam bersamaan dengan beberapa koin lainnya.
Tak hanya itu disebutkan pula bahwa pembuatan/pencetakannya uang koin tersebut melibatkan Royal Mint, sebuah perusahaan percetakan koin dan medali Kerajaan Inggris yang saat itu digadang-gadang sebagai perusahaan percetakan koin dan medali terbaik di dunia.
Baca Juga: Seberapa "Killer" Szymon Marciniak, Wasit Final Piala Dunia? Statistik Jumlah Kartu yang Dikeluarkan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Emas Antam Melesat ke Harga Tertinggi, Hari Ini Tembus Rp 2.631.000 per Gram
-
IHSG Pecah Rekor Lagi di Senin Pagi, Tembus Level 8.991
-
Survei Bank Indonesia Laporkan Keyakinan Konsumen Alami Penurunan, Ini Faktornya
-
Indonesia-Pakistan Targetkan Negosiasi CEPA, Dari Minyak Sawit hingga Tenaga Medis
-
Geser Erick Thohir, Rosan Roeslani Jadi Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah
-
Pengusaha Minta Pemerintah Beri Ruang Proyek Infrastruktur untuk UMKM Konstruksi
-
Rekomendasi Saham-saham yang Patut Dicermati Senin 12 Januari 2026
-
FAO: 43,5% Masyarakat Indonesia Tidak Mampu Beli Makanan Bergizi, Negara Intervensi Lewat MBG
-
Emas Pegadaian Tidak Banyak Fluktuasi, Harga Stabil 2 Jutaan Hari Ini
-
Kasus Fraud Rp1,4 Triliun, OJK Mulai Sisir Aset PT Dana Syariah Indonesia