Suara.com - Sebuah perusahaan asal Indonesia, Royal Golden Eagle baru-baru ini diketahui membeli sebuah mal mewah di kawasan Orchard Road, Singapura bernama Tanglin Mall. Mal ini dibeli dengan harga US$645 juta atau setara dengan Rp 9,5 triliun.
Harga fantastis itu langssung menghebohkan banyak pihak terutama warganet yang penasaran siapa orang di balik perusahaan asal Indonesia ini yang memiliki kekayaan berlimpah.
Sosok Sukanto Tanoto yang merupakan konglomerat RI yang diketahui memiliki beberapa perusahaan ternama di Indonesia ini pun menjadi sorotan. Selain memiliki perusahaan Royal Golden Eagle (RGE) yang bergerak di dunia properti, Sukanto pun diketahui juga memiliki yayasan bernama Tanoto Foundation.
Sepak terjang Sukanto di dunia bisnis sudah dimulainya sejak belia. Ia masuk ke dalam jajaran orang terkaya di Indonesia versi majalah Forbes. Simak inilah profil dan kekayaan Sukanto Tanoto selengkapnya.
Profil Sukanto Tanoto
Pria asal Belawan, Sumatera Utara ini memulai kariernya di dunia bisnis sejak 50 tahun yang lalu. Awalnya, ia menjalankan bisnis usai dirinya putus sekolah pada usia 17 tahun. Usaha pertama yang didirikannya adalah bisnis suku cadang untuk industri perminyakan dan dunia konstruksi.
Usaha bernama "Toko Motor" ini pun sukses dan membuat Sukanto semakin giat dalam membangun bisnis. Di tahun 1967, ia pun kembali melebarkan sayap bisnisnya di dunia kehutanan dengan pemanfaatan sumber daya alam, seperti kelapa sawit, kertas, hingga kayu lapis.
Perusahaan bernama Royal Golden Eagle yang didirikannya tersebut sukses melakukan ekspansi ke berbagai kota di mancanegara, seperti Hongkong dan Singapura.
Kesuksesan di dunia bisnis ternyata tidak membuat Sukanto lupa diri. Ia pun membangun sebuah yayasan untuk memberikan bantuan kepada anak anak di Indonesia untuk mendapatkan sekolah yang layak dan diharapkan dapat meningkatkan taraf hidup mereka.
Baca Juga: Ini Sosok Konglomerat Asal Indonesia yang Beli Rumah Mewah Senilai Rp2,3 Triliun di Singapura
Yayasan bernama Tanoto Foundation ini pun memberikan banyak beasiswa untuk pengembangan SDM di berbagai daerah di Indonesia. Sejak 1981, Tanoto Foundation ini sudah menjangkau pendidikan hampir seluruh wilayah di Indonesia.
Bisnis miliknya yang berkembang pesat setiap tahunnya membuat aset Sukanto semakin meningkat. Ia pun masuk dalam jajaran 50 orang terkaya di Indonesia versi Majalah Forbes pada tahun 2022. Tak tanggung-tanggung, ia juga diketahui memiliki kekayaan mencapai US$ 3 miliar atau setara dengan Rp 43 triliun rupiah.
Pembelian mal mewah di Singapura itu menjadi salah satu ekspansi bisnis yang dilakukan oleh Sukanto di tahun 2023 ini. Perusahaannya kini diketahui kembali membidik mal baru yang akan dibangun di Singapura.
Kontributor : Dea Nabila
Berita Terkait
-
Ini Sosok Konglomerat Asal Indonesia yang Beli Rumah Mewah Senilai Rp2,3 Triliun di Singapura
-
Mal Pelayanan Publik Purbalingga Layani Pembuatan Paspor, Begini Caranya
-
Siapa Konglomerat RI yang Beli Rumah Senilai Rp2,3 Triliun di Singapura?
-
Kronologi Kebakaran di Trans Studio Mal di Makassar Hari Ini, Apakah Ada Korban?
-
BREAKING NEWS: Trans Studio Mal di Makassar Kebakaran, Apa Penyebabnya?
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
YES 2025: Ajak Anak Muda Berani Memulai Usaha, Waktu Menjadi Modal Utama
-
YES 2025: Berbagi Tips Investasi Bagi Generasi Muda Termasuk Sandwich Generation
-
Youth Economic Summit 2025 : Pentingnya Manfaat Dana Darurat untuk Generasi Muda
-
Kapan Bansos BPNT Cair? Penyaluran Tahap Akhir Bulan November 2025, Ini Cara Ceknya
-
Youth Economic Summit 2025: Ekonomi Hijau Perlu Diperkuat untuk Buka Investasi di Indonesia
-
Apa Itu Opsen Pajak? Begini Perhitungannya
-
Youth Economic Summit 2025: Peluang Industri Manufaktur Bisa Jadi Penggerak Motor Ekonomi Indonesia
-
Kapan Kenaikan Gaji Pensiunan PNS 2025 Cair? Ini Kata Kemenkeu dan Realitanya
-
Youth Economic Summit (2025) : Indonesia Diminta Hati-hati Kelola Utang
-
BRI Terus Berkomitmen Majukan UMKM Sebagai Pilar Ekonomi Nasional