Suara.com - Harga saham PT GOTO Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) mengawali perdagangan Juni 2023 langsung dibuka auto reject bawah (ARB) atau turun sebesar14,97% menjadi RP125/saham.
Turunnya harga saham GOTO hingga ARB ini bertepatan dengan peraturan BEI yang sudah memulai normalisasi ARB simetris secara bertahap. Periode berlaku ARB 15% ditetapkan mulai hari Senin (5/6/2023) di semua fraksi harga saham.
Hari ini memang merupakan hari pertama penetapan kebijakan persentase ARB 15 persen oleh Bursa Efek Indonesia (BEI), dari sebelumnya berlaku 7 persen.
Sekretaris Bursa Efek Indonesia Yulianto Aji Sadono dalam keterangan resmnya telah mengumumkan batas persentase ARB 15 persen akan efektif pada perdagangan hari Senin, (5/6/2023) sebagai tahap I normalisasi kebijakan relaksasi pandemi BEI.
Pergerakan Saham GOTO Seminggu
Perlu diketahui bahwa pada akhir perdagangan Mei lalu harga saham GOTO ditutup auto reject atas (ARA) atau naik hingga 35% akibat masuknya saham GOTO menjadi salah satu konstituen indeks MSCI.
Kenaikan yang signifikan pada perdagangan lalu lantas membuat pelaku pasar banyak melakukan profit taking yang akhirnya berdampak ke harga saham GOTO terjerembab ARB hari ini.
Pada pukul 9.15 WIB pagi tadi, volume yang tercatat ada 2,65 miliar lembar saham dengan nilai transaksi mencapai Rp329,94 miliar dan frekuensi sebanyak 4.148 kali, sehingga kapitalisasi pasar GOTO tercatat sebesar Rp148,05 triliun.
Sementara itu pada posisi jual mendominasi hingga 45,11 juta lot antrian, paling banyak di harga Rp125. Sedangkan pada posisi beli tercatat kosong atau tidak ada antrian.
Baca Juga: Mulai 5 Juni 2023, Batas ARB Saham Jadi 15 Persen
Tekanan jual yang tinggi masih potensi dapat menekan harga turun lagi di perdagangan hari berikutnya. Padahal di penutupan perdagangan sebelumnya, tepatnya pada hari Rabu (31/3/2023) saham GOTO melonjak tajam menyentuh batas Auto Rejection Atas (ARA) dan parkir di posisi Rp147 per saham.
Ternyata, selain GOTO juga ada sejumlah saham yang langsung jatuh menyentuh batas Auto Rejection Bawah (ARB) di hari pertama penetapan ARB 15 persen, dari sebelumnya hanya 7 persen.
Selain GOTO, saham-saham itu di antaranya adalah PT Jaya Swarasa Agung Tbk. (TAYS), dan PT Saptausaha Gemilangindah Tbk. (SAGE).
Saham TAYS mencapai batas bawah dengan turun 14,29 persen ke posisi Rp96 per saham, kemudian disusul saham SAGE yang anjlok 14,05 persen ke posisi Rp104 per saham. Saham-saham itu bertengger di jajaran top losers pagi ini bersama dengan saham ELIT, FUTR, KJEN dan IMAS.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Berita Terkait
-
Pembunuhan di Kalsel, RBT: Semua Masih dalam Proses Hukum, Nggak Pusing Saya!
-
Saham Tesla Kembali Melesat, Elon Musk Kuasai Lagi Tahta Orang Terkaya Dunia
-
The Power of EXO, Harga Saham SM Entertainment Anjlok Usai 3 Member Akhiri Kontrak
-
Amman Mineral Internasional (AMMN) IPO Hari Ini, Simak Prospeknya
-
Mulai 5 Juni 2023, Batas ARB Saham Jadi 15 Persen
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- Pengamat Pendidikan Sebut Keputusan Gubernur Banten Nonaktifkan Kepsek SMAN 1 Cimarga 'Blunder'
- Biodata dan Pendidikan Gubernur Banten: Nonaktifkan Kepsek SMA 1 Cimarga usai Pukul Siswa Perokok
- 6 Shio Paling Beruntung Kamis 16 Oktober 2025, Kamu Termasuk?
Pilihan
-
Patrick Kluivert Bongkar Cerita Makan Malam Terakhir Bersama Sebelum Dipecat
-
Dear PSSI! Ini 3 Pelatih Keturunan Indonesia yang Bisa Gantikan Patrick Kluivert
-
Proyek Sampah jadi Energi RI jadi Rebutan Global, Rosan: 107 Investor Sudah Daftar
-
Asus Hadirkan Revolusi Gaming Genggam Lewat ROG Xbox Ally, Sudah Bisa Dibeli Sekarang!
-
IHSG Rebound Fantastis di Sesi Pertama 16 Oktober 2025, Tembus Level 8.125
Terkini
-
Jangan Ajukan KPR Mandiri Sebelum Baca Ini! Syarat, Dokumen, dan Tips
-
Kementan Pastikan Perkuat Tata Kelola Pupuk 2026: Sudah Dimulai Dari Aspek Perencanaan
-
Menkeu Purbaya Tolak Bayar Utang Whoosh Pakai APBN, Rosan: Kami Sedang Evaluasi
-
Proyek Sampah jadi Energi RI jadi Rebutan Global, Rosan: 107 Investor Sudah Daftar
-
Luhut Puji Menkeu Purbaya: Kerjanya Sudah Menunjukkan Hasil
-
Dicari Lulusan D3-S1! Lowongan Kerja Transjakarta Oktober 2025 dan Kisaran Gajinya
-
Finpay Telkom Gaet Asuransi ADB, Perluas Pasar Proteksi Digital
-
ESDM Targetkan Implementasi Penggunaan Avtur dari Minyak Jelantah di 2026
-
Luhut: Presiden Prabowo Akan Terbitkan Keppres Utang Kereta Cepat, Tak Pakai APBN
-
Industri MICE RI Diprediksi Terus Tumbuh