Suara.com - Belakangan ini, anak sulung Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Mikhayla Zalindra Bakrie menjadi sorotan publik saat menerima rapot sekolah. Pasalnya, anak Nia Ramadhani itu menerima rapot dengan gaya yang tak biasa.
Biasanya, siswa yang menerima rapot berfoto bersama guru dengan gaya resmi dan kaku. Namun, Mikhayla bergaya peace saat berfoto dengan gurunya setelah menerima rapotnya.
Hal ini diketahui setelah beredarnya video penyerahan rapot di media sosial TikTok.
""Cara penerimaan rapot sekolah Mikhayla keren banget, saat foto bisa bergaya sesuai keinginan, selamat Mikhayla," caption akun TikTok @riani_updat yang mengunggah video tersebut, Rabu (5/7/2023).
Biaya Sekolah Mikhayla
Terlepas dari hal itu, ternyata untuk menempuh pendidikan di sekolah Mikhayla harus mengeluarkan dana yang besar.
Untuk diketahui, anak Nia Ramadhani itu bersekolah di British School Jakarta. Sekolah itu, merupakan sekolah bertaraf internasional yang berlokasi di Bintaro, Jakarta.
Seperti dilansir dari situs resminya, Sekolah tersebut telah berdiri sejak tahun 1973 di bawah Kedutaan Besar Inggris. Sebelumnya, sekolah tersebut bernama British Internasional School, yang kemudian pada tahun 2014 berganti nama menjadi British School Jakarta.
British School Jakarta menerima pendidikan taman kanak-kanak hingga Sekolah Dasar atau pendidikan anak mulai umur dari 2 tahun hingga 13 tahun.
Adapun biaya sekolah di British School Jakarta berbeda-beda tergantung tingkatkan umur. Untuk taman kanak-kanak, Anda harus mengeluarkan biaya mulai dari Rp 118 juta hingga Rp 127 juta.
Sedangkan, untuk sekolah dasar, Anda harus mengeluarkan dana mulai dari Rp 320 juta hingga Rp 425 juta. Untuk mendaftar, Anda perlu mengeluarkan dana Rp 7 juta untuk biaya formulir, serta ada setoran pendafataran baru sebesar Rp 30 juta.
Sementara, untuk biaya sekolah bulanan, Anda perlu kantong sekitar Rp 21 juta per bulan. Tersedia juga fasilitas antar jemput yang memakan biaya sebesar Rp 9,3 juta untuk 1 semester.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Ignasius Jonan 2 Jam Bertemu Prabowo, Bahas Proyek Kereta Cepat Bareng AHY?
-
Jadwal Pembagian Dividen AVIA, Tembus Rp 600 Miliar untuk Pemegang Saham
-
BRI Peduli dan YBM BRILian Salurkan Bantuan Tanggap Darurat Banjir Sukabumi
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Menkeu Purbaya Sebut Krisis China Tak Mungkin, Singgung Sistem Komunis
-
Menkeu Purbaya Optimis Pertumbuhan Ekonomi Kuartal IV Tembus 5,5 Persen
-
Produsen Vaksin Global Bakal Gunakan AI Demi Hadapi Pandemi Berikutnya
-
Suara dari Timur: Mengenang Ajoeba Wartabone dan Api Persatuan Indonesia
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi