Suara.com - Alokasi biaya paling besar saat membangun sebuah rumah ada pada tukang bangunan. Salah satu opsinya adalah memilih membangun rumah dengan tukang harian.
Namun, pilihan ini tak lepas dari kelebihan dan kekurangan. Melansir sejumlah sumber, kelebihan tukang bangunan harian adalah biaya tukang yang bisa dicicil.
Dengan demikian jika suatu saat anggaran sudah habis, maka anda sebagai mandor bisa memberhentikan sementara jika budget sudah tidak cukup. Dengan sistem ini manajemen waktu pembangunan rumah sepenuhnya ada pada kontrol calon pemilik rumah.
Namun sistem tukang harian bukan berarti bebas dari kekurangan. Dengan tukang harian pemilik rumah harus menyediakan waktu yang ekstra untuk mengawasi pembangunan. Selain itu, jika tak menguasai dasar-dasar pembangunan rumah, pengawasan mandiri ini rawan dibohongi.
Jika sudah demikian, ada kemungkinan bangunan salah struktur yang menyebabkan harus bongkar ulang dan berakhir dengan biaya membengkak.
Dari pertimbangan kelebihan dan kekurangan tersebut, membangun rumah pakai tukang harian hanya cocok untuk orang yang memahami konstruksi pembangunan rumah. Jika tidak, tak perlu ambil risiko dengan melakukan pengawasan pribadi. Lebih baik mempercayakannya kepada konsultan atau yang ahli di bidangnya.
Kelebihan Tukang Borongan
Tukang borongan akan bekerja dengan sistem paket di mana jumlah bayaran akan disepakati di awal. Anda bisa mengarahkan soal desain bangunan, material apa yang ingin digunakan, dan sebagainya. Tukang borongan akan melakukan semua hal yang Anda instruksikan hingga pembangunan selesai sesuai yang diharapkan.
Tukang borongan ini lebih disarankan untuk Anda yang tak memiliki masalah dana, sudah punya gambaran desain rumah yang detail, dan ingin pembangunan cepat selesai.
Baca Juga: Kuli Bangunan Dituntut Punya Daya Saing
Sebab tukang borongan lebih dapat dipercaya untuk bekerja dengan cepat. Namun, agar mereka tidak bekerja sesukanya dan demi buru-buru selesai, maka Anda harus membuat kesepakatan di awal tentang menjaga kualitas pembangunan.
Di samping pemilihan tukang harian atau borongan, masalah dana dalam pembangunan rumah perlu dipikirkan matang-matang. Anda perlu menyediakan dana cadangan untuk mengantisipasi pembengkakan budget.
Untuk itu, anda tak perlu memaksakan diri dalam membangun rumah jika belum memiliki dana yang cukup. Atau alternatif lainnya, langsung saja membeli rumah jadi dengan sistem KPR.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni
Berita Terkait
-
Mawar AFI Tampil Mandiri Usai Dilepeh Suami, Kini Jadi Tukang Bangunan Terampil Ngaduk Semen
-
Salut! Aktivis Lingkungan di Bali Ini Bangun Rumah dari 35 Ribu Sampah Plastik
-
Apakah Dosa Jika Tukang Bangunan Tidak Puasa di Bulan Ramadhan? Ini Jawaban Buya Yahya
-
Mandor Bangunan Ditemukan Tewas Gantung Diri di Masjid Al Amanah Bojongsari Depok
-
Kuli Bangunan Dituntut Punya Daya Saing
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Dana Syariah Indonesia Kena Sanksi OJK, Gimana Nasib Uang Lender?
-
Update Iuran BPJS Kesehatan Tiap Kelas Tahun 2026, Menkeu Buka Suara
-
Duo Aguan-Salim Perkuat Cengkeraman di PANI, Bagaimana Prospeknya?
-
Daftar 70 Saham Force Delisting Awal 2026, Ada Emiten Sejuta Umat dan BUMN
-
Tarif Listrik Tidak Naik Hingga Maret 2026
-
8,23 Juta Penumpang Pesawat Wara-wiri di Bandara Selama Awal Nataru
-
Perhatian! Tarif Listrik Januari-Maret 2026 Tak Naik
-
Bea Keluar Batu Bara Belum Berlaku 1 Januari 2026, Ini Bocoran Purbaya
-
Tak Hanya Huntara, Bos Danantara Jamin Bakal Bangun Hunian Permanen Buat Korban Banjir
-
Purbaya Kesal UU Cipta Kerja Untungkan Pengusaha Batu Bara Tapi Rugikan Negara