Suara.com - Relawan Muda Airlangga Hartarto (Rumah Indonesia) memberi sinyal dukungan untuk Pasangan Capres - Cawapres pada pemilu 2024 yang akan datang.
KoorNas Rumah Indonesia Arman Saputra menyebut, Rumah Indonesia dasarnya adalah sekelompok relawan anak muda yang mendukung Airlangga Hartarto sebagai Capres maupun Cawapres di pemilu 2024, dikarenakan keputusan Partai Golkar mencalonkan Prabowo Subianto sebagai Capres sejatinya relawan ini mendorong Airlangga Hartarto sebagai cawapres yang mendampingi Capres Prabowo Subianto.
"Namun, di akhir-akhir ini dari berbagai perkembangan lembaga-lembaga survei nasional menyampaikan bahwa dukungan dan popularitas Airlangga Hartarto stagnan dan tidak mengalami peningkatan, namun justru di berbagai lembaga survei nasional nama Erick Thohir yang lebih muncul dan populer di kalangan anak-anak muda, termasuk di kalangan internal anak muda Golkar, maka atas pertimbangan itu pada hari Kamis, 19 Oktober 2023 Rumah Indonesia mendeklarasikan dukungan kepada Erick Thohir menjadi Cawapres untuk mendampingi Capres pilihan Partai Golkar Prabowo Subianto di Pilpres tahun 2024." kata Arman ditulis Kamis (19/10/2023).
Menurut Arman, kehadiran Rumah Indonesia sebagai perkumpulan relawan anak-anak muda tentu saja akan ikut mewarnai momentum politik kali ini, karena generasi muda akan mengambil bagian untuk membawa gagasan, ide dan pengetahuan unggul yang mengutamakan kolaborasi dan transformasi pikiran demi kemajuan pembangunan bangsa dan negaranya.
"Kolaborasi seluruh anak muda Indonesia yang kompeten dan berprestasi tentu akan menjadi kekuatan dan semangat menciptakan karya-karya nyata agar terwujudnya pembangunan, perkembangan dan pertumbuhan yang berkelanjutan," ucapnya.
Rumah Indonesia sebagai wadah kelompok relawan anak muda akan terus bekerja mengajak seluruh generasi muda Indonesia dari kota hingga pelosok desa agar berpartisipasi dalam perhelatan pesta demokrasi pilpres 2024, dan akan terus menyuarakan gagasan dan pemikiran kepada capres - cawapres yang di dukung, demi terwujudnya Indonesia Emas tahun 2045.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
Terkini
-
Pengeluaran Riil Orang RI Hanya Rp12,8 Juta Per Tahun
-
Melalui Trade Expo Indonesia 2025, Telkom Dukung UMKM Binaan Tembus Pasar Global
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
Rencana Merger BUMN Karya Terus Digas, Tinggal Tunggu Kajian
-
NeutraDC Nxera Batam Jadi Pusat Hyperscale Data Center Berbasis AI dari TelkomGroup
-
Satgas PKH Ambil Alih Sejumlah Tambang Ilegal, Termasuk Milik Taipan Kiki Barki
-
Gara-gara PIK2, Emiten Milik Aguan CBDK Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun di Kuartal III-2025
-
Kementerian ESDM Tetapkan Harga Batubara Acuan untuk Periode Pertama November!
-
Ramalan Menkeu Purbaya Jitu, Ekonomi Kuartal III 2025 Melambat Hanya 5,04 Persen
-
OJK: Generasi Muda Bisa Bantu Tingkatkan Literasi Keuangan