Suara.com - Pernikahan mewah Gwen Ashley dan Ryan Harris yang disebut-sebut menghabiskan dana hingga Rp 75 M menyita perhatian publik. Tak terkecuali soal latar belakang ayah Gwen Ashley, Markus Widodo pun membuat penasaran. Bagaimana profil Markus Widodo?
Ayah Gwen Ashley, Markus Widodo dikenal sebagai crazy Rich Surabaya atau orang kaya di Surabaya yang tidak ragu untuk mengeluarkan anggaran hingga miliaran demi pesta pernikahan putrinya. Untuk itu, pekerjaan dan profil Markus Widodo menarik untuk diketahui.
Ayah Gwen Ashley
Gwen Ashley merupakan anak dari pasangan Markus Widodo dan Warren Tjandra. Sosok Markus Widodo dikenal sebagai bos real estate di Surabaya. Istrinya, Warren Tjandra adalah perancang busana di butik terkemuka sekaligus owner Nancy Warren Couture
Ia bekerja di PT Griyo Mapan Santoso sebagai project director. Perusahaan ini memang sudah dikenal warga Surabaya sebagai developer yang membangun banyak properti dan hunian.
Keluarga Widodo diketahui punya andil besar dalam terbentuknya PT Griyo Mapan Santoso, perusahaan real estate, ruko dan perumahan terkemuka di Surabaya.
Dikutip dari situs grandpeninsulapark.com, salah satu proyek PT Griyo Mapan Santoso, perusahaan ini dirintis oleh Widodo Budiarto dan Ir Santoso. Tepatnya didirikan pada 1 Oktober 1984 di Surabaya.
Widodo adalah sosok visioner dalam bidang bisnis, sedangkan Santoso merupakan seorang ahli dalam real estate development.
Widodo Budiarto telah meninggal pada 7 Agustus 2021 di usia 77 tahun. Kini PT Griyo Mapan Santoso dilanjutkan oleh anak-anaknya.
Baca Juga: Gwen Ashley Bukan dari Kalangan Biasa, Keluarganya Punya Kerajaan Bisnis
Markus Widodo adalah generasi kedua yang memimpin perusahaan tersebut. Ia dibantu oleh saudaranya David Widodo yang menjabat sebagai Office Director.
Sementara Ir Santoso menjadi Technical Director di PT Griyo Mapan Santoso.
Pekerjaan Markus Widodo
Sebagai project director, Markus Widodo memiliki tugas memimpin dan mengawasi semua proyek di PT Griyo Mapan Santoso. Jika Markus lebih mengurusi eksekusi proyek di lapangan, maka David memiliki tanggung jawab tertinggi di kantor.
PT Griya Mapan Santoso ini merupakan perusahaan di bidang real estate yang lokasinya berada di Surabaya. Tercatat perusahaan tersebut memiliki 4 project yang sedang ditangani, yaitu Central Park Juanda, Sunrise Residece, Grand Paninsula Park, dan The Avenue.
Sebenarnya, awal berdiri PT Griyo Mapan Santoso justru hanya membangun perumahan kelas menengah ke bawah. Sebab pada tahun 1984 itu program kepemilikan rumah bagi masyarakat banyak oleh pemerintah pada masa Repelita IV.
Berita Terkait
-
Gwen Ashley Bukan dari Kalangan Biasa, Keluarganya Punya Kerajaan Bisnis
-
Gwen Ashley Anak Siapa? Bapaknya Bos Real Estate, Ibunya Desainer Butik Terkemuka
-
Profil Ryan Harris, Keponakan Mantan Bos Air Asia yang Viral Gelar Royal Wedding Rp75 M
-
6 Potret Pernikahan Gwen Ashley dan Ryan Harris, Crazy Rich Surabaya yang Biaya Pernikahannya Mencapai Miliaran Rupiah
-
Habiskan Biaya Rp 75 Miliar, Ini 6 Fakta Menarik Pernikahan Mewah Ryan Harris dan Gwen Ashley
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kasus Fraud Rp1,4 Triliun, OJK Mulai Sisir Aset PT Dana Syariah Indonesia
-
Tekan Angka Kecelakaan, Kemenhub Siapkan Aturan Baru Standar Teknologi Motor
-
Lion Parcel Kirim 10 Ton Logistik ke Wilayah Bencana Sumatra
-
Klaim Swasembada Dibayangi Risiko, Pengamat Ingatkan Potensi Penurunan Produksi Beras
-
Penyaluran Beras SPHP Diperpanjang hingga Akhir Januari 2026
-
BBRI Diborong Asing Habis-habisan, Segini Target Harga Sahamnya
-
Produksi Beras Pecah Rekor Tertinggi, Pengamat: Berkah Alam, Bukan Produktivitas
-
Update Pangan Nasional 11 Januari 2026: Harga Cabai Kompak Turun, Jagung Naik
-
8 Ide Usaha Makanan Modal Rp500.000, Prediksi Cuan dan Viral di Tahun 2026
-
Saham BUMI Dijual Asing Triliunan, Target Harga Masih Tetap Tinggi!