Suara.com - Tak hanya melayani tarik tunai atau transfer, mesin ATM juga bisa digunakan untuk mengetahui nomor rekening kita. Berikut penjelasan mengenai cara cek nomor rekening BRI lewat ATM.
Perlu diketahui, nasabah bisa mengetahui nomor rekening melalui mesin ATM, aplikasi BRImo, hingga SMS Banking. Nasabah hanya perlu menjalankan beberapa langkah mudah untuk mengetahui nomor rekening melalui ATM. Berikut penjelasan mengenai cara cek nomor rekening BRI lewat ATM:
- Pergi ke mesin ATM BRI.
- Masukkan kartu ATM.
- Pilih Bahasa Indonesia.
- Masukkan PIN ATM.
- Pada menu Penarikan Cepat (ada opsi Rp 100 ribu, Rp 200 ribu, Rp 300 ribu, Rp 1 juta) > Pilih Jumlah Lain atau Transaksi Lain.
- Pilih Mutasi Rekening.
- Struk transaksi yang keluar akan memuat nomor rekening Anda.
Cara cek ATM melalui mesin setor tunai BRI:
- Pergi ke mesin setor tunai BRI.
- Masukkan PIN ATM Anda.
- Klik Setor Tunai.
- Masukkan nominal yang ingin disetor (misal Rp 50 ribu atau Rp 100 ribu).
- Pastikan nominal di layar sesuai dengan jumlah uang yang dimasukkan.
- Klik Setor (ada notifikasi Proses Transaksi > Pilih Ya).
- Nomor rekening akan tercetak pada struk yang keluar.
Apabila tak ingin repot pergi ke mesin ATM, nasabah dapat mengecek nomor rekening BRI melalui aplikasi BRImo. Catatan tambahan, BRImo merupakan Aplikasi Keuangan Digital Bank BRI Terbaru berbasis data internet yang memberikan kemudahan bagi nasabah maupun non nasabah BRI untuk dapat bertransaksi dengan User Interface dan User Experience terbaru.
Deretan fitur yang ada termasuk login face recognition, login fingerprint, top up gopay, pembayaran QR dan fitur-fitur menarik lainnya. Pengguna dapat memakai sumber dana setiap transaksi dengan menggunakan rekening giro/tabungan.
Tak hanya sebagai aplikasi yang mendukung cashless, BRI mobile (BRImo) juga mempunyai banyak fitur bermanfaat di dalamnya. Aplikasi mobile dari BRI ini bisa digunakan untuk mengecek saldo dan mutasi rekening tanpa harus pergi ke bank atau ATM.
Berikut deretan langkah mengenai cara melihat nomor rekening di BRImo:
- Buka aplikasi BRImo.
- Pilih Login > Masukkan Username dan Password atau Fingerprint.
- Pilih Menu Rekening Lain (berada di pojok kanan atas).
- Layar akan menampilkan informasi mengenai Total Saldo pada bagian atas dan nomor rekening BRI Anda di bawahnya.
Itulah tadi penjelasan mengenai cara cek nomor rekening BRI lewat ATM, langkahnya sangat praktis bukan?
Baca Juga: Berapa Bunga BRIGuna? Berikut Informasi Lengkapnya
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Raksasa Ritel Jepang Perluas Ekspansi di RI, Incar Kawasan Pinggiran
-
Investor Asing Borong Saham Rp4,05 Triliun Sejak Awal Tahun
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Proyek Kilang RDMP Balikpapan Habiskan 115 Ribu Ton Semen
-
Lampaui Rata-Rata Nasional, Produktivitas Jagung Dekalb Capai 7 Ton per Hektare
-
BCA Digital Bagikan Strategi Resolusi Finansial 2026
-
Harga Emas Antam di Level Rp2,88 Juta per Gram pada Sabtu
-
Laka Kerja di PLTU Sukabangun Memakan Korban, Manajemen Audit Seluruh Mitra
-
Benarkah MBG Bebani Anggaran Pendidikan?