Suara.com - Banjir bandang yang melanda Kabupaten Grobogan dan Kabupaten Demak, Jawa Tengah, telah merendam belasan ribu rumah, puluhan fasilitas pendidikan dan tempat ibadah, hingga ribuan hektare lahan pertanian.
Untuk itu PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) bersama anak usahanya, PT Semen Gresik, menyalurkan bantuan paket sembako dan kebutuhan pokok lainnya.
Paket sembako yang disalurkan meliputi bahan konsumsi berupa 900 kg beras, 220 liter minyak goreng, 102 dus mie instan, 100 kg gula, 122 kaleng sarden, 50 kg telur, 44 bungkus biskuit, 140 dus air mineral, dan 145 pcs susu UHT kemasan. Kebutuhan pokok lainnya yang juga disalurkan antara lain 2 terpal, 100 buah selimut, 144 buah sabun mandi, dan 60 pcs minyak kayu putih.
Bantuan diserahkan ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Grobogan dan Kabupaten Demak secara bertahap mulai Kamis (8/2/2024) hingga Minggu (11/2/2024), untuk didistribusikan ke seluruh lokasi terdampak.
Corporate Secretary SIG, Vita Mahreyni berharap musibah tersebut tidak berlarut-larut sehingga masyarakat dapat kembali menjalankan aktivitas keseharian secara normal.
“SIG turut merasa prihatin atas bencana banjir bandang yang menjadi penyebab beberapa hal, mulai dari ancaman kesehatan, krisis air bersih, dan kerugian ekonomi akibat kerusakan rumah dan fasilitas publik, hingga lumpuhnya aktivitas masyarakat," kata Vita Mahreyni dalam keterangnnya dikutip Minggu (18/2/2024).
Banjir yang melanda Kabupaten Demak dan Grobogan berlangsung sejak Senin (5/2/2024) hingga menyebabkan tujuh kecamatan terdampak. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dalam keterangan resminya menyatakan banjir bandang ini dipicu hujan dengan intensitas tinggi di wilayah hulu. Tingginya debit air membuat sepuluh tanggul di wilayah Kabupaten Demak jebol sehingga air meluber hingga ke jalan dan pemukiman warga di tujuh kecamatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Libur Nataru 2025/2026, Jumlah Penumpang Angkutan Umum Naik 6,57 Persen
-
Chandra Asri Group Tuntaskan Akuisisi Jaringan SPBU Esso di Singapura
-
Pembayaran Digital Meningkat, Gen Z Mulai Pilih untuk Berbisnis
-
Purbaya Tarik Dana SAL Rp 75 T dari Perbankan demi Belanja Pemerintah
-
Wamendag Cek Minyakita di Pasar Jakarta, Harga Dijual di Bawah HET
-
Harga Perak Melemah Tipis Awal Tahun 2026, Aksi China Bisa Picu Kenaikan Lagi?
-
Purbaya: Pertumbuhan Ekonomi RI 2025 5,2 Persen, Optimistis 6 Persen di 2026
-
Harga BBM SPBU Shell, Vivo, BP Serentak Turun, Ini Daftarnya
-
Dirut BSI Komitmen Terus Tingkatkan Pelayanan Nasabah di Tahun 2026
-
Penolakan Pembayaran Tunai, Wamendag Tegaskan Uang Cash Masih Berlaku di Pasar