Suara.com - Asuransi Jasindo berkomitmen untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang melakukan perjalanan mudik pada momentum Lebaran tahun ini.
Setelah sebelumnya meluncurkan produk “Jasindo Mudik”, Asuransi Jasindo kembali mengingatkan kepada masyarakat mengenai pentingnya aspek perlindungan saat melakukan perjalanan mudik, tidak hanya terbatas pada keselamatan pribadi. Namun, keamanan kendaraan yang digunakan juga perlu diperhatikan.
“Melalui produk asuransi kendaraan milik Jasindo, masyarakat akan menjadi lebih aman dan tidak terganggu oleh risiko finansial selama masa libur Lebaran mendatang,” Kata Brellian Gema, Sekretaris Perusahaan Asuransi Jasindo melalui siaran pers pada Jumat (5/4/2024).
Produk Asuransi Kendaraan milik Jasindo dapat menjamin dengan 2 (dua) kondisi. Pertama adalah jaminan All Risk yang dapat memberikan jaminan atas segala jenis kerusakan pada kendaraan, mulai dari kerusakan ringan hingga kehilangan kendaraan.
Kedua, TLO (Total Loss Only) yang mampu memberikan jaminan atas kendaraan bila terjadi kerusakan senilai 75% atau lebih dari harga mobil.
Sebagai perusahaan yang telah berpengalaman selama lebih dari 50 tahun memberikan proteksi bagi masyarakat dan pelaku bisnis di Indonesia, Asuransi Jasindo menyadari pentingnya perlindungan moda transportasi, terutama saat mudik Lebaran.
Pasalnya, risikorisiko seperti tabrakan, perbuatan jahat, pencurian, dan risiko penyeberangan antarpulau bisa saja menjadi musibah selama perjalanan.
“Risiko-risiko itu yang kami harap tidak dialami oleh masyrakat saat mudik, sehingga kami berkomitmen untuk menyediakan produk Asuransi Kendaraan Bermotor agar masyarakat bisa tenang dan nyaman sampai di kampung halaman,” Kata Brellian.
Selain itu, tersedia juga jaminan perluasan yang dapat ditambahkan sesuai kebutuhan, seperti Tanggung Jawab Hukum Pihak Ketiga, Personal Accident untuk Driver dan Penumpang, Kerusuhan dan Huru Hara, Banjir, serta Terorisme dan Sabotase.
Baca Juga: Mudik Lebaran Makin Nyaman dengan Mobil Bekas? Simak Tips Ini Dulu!
“Bagi masyarakat yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai produk asuransi kendaraan ini, dapat menghubungi contact center Asuransi Jasindo di 1500-073 atau datang langsung ke 30 jaringan Representative Office terdekat kami yang tersebar di seluruh Indonesia,” tutup Brellian.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
KB Bank Dukung Ekspansi Industri Petrokimia Nasional lewat Kredit Sindikasi
-
Saham-saham Tekstil Langsung ARA Usai Pemerintah Siapkan Suntikan Dana Triliunan
-
Suntikan Aset dan Efisiensi Operasional, Saham INDS Meroket 145% Hingga Tembus ARA
-
Dapat Restu ESDM, Vale Gaspol Lakukan Operasional
-
Selain BBM, SPBU Kini Gali Cuan dari Air Minum Isi Ulang
-
IHSG Bidik Level 10.500: Mirae Asset Tetap Bullish di Tengah Tantangan Rupiah
-
Danantara Pastikan PT Timah Bukan Masuk Radar Penyuntikan Dana
-
Apa Itu Rekening Koran dan Apa Fungsinya? Ini yang Perlu Dipahami
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Harga Beras hingga Jagung Kompak Turun, Tekanan Pangan Nasional Kian Melandai