Suara.com - Wakil Menteri Keuangan II Thomas Djiwandono membeberkan apa yang terjadi dalam pertemuan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dengan Presiden Terpilih Prabowo Subianto. Pertemuan itu digelar pada Senin (9/9/2024) lalu di kediaman Prabowo.
Pria yang kerap disapa Tommy ini menyebut, banyak isu yang diperbincangkan dalam pertemuan selama 2,5-3 jam itu.
"Dimulai dengan pembahasan yang ringan antara beliau karena sudah saling mengenal sebagai menterinya Presiden Joko Widodo," ujarnya dalam media Briefing di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Rabu (11/9/2024).
Sebenarnya, tutur Tommy, pertemuan kedua pejabat negara itu hanya membahas soal Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Tahun Anggaran (APBN) 2024 dan RAPBN 2025.
Sebab, Prabowo perlu tahu setelah resmi sebagai Presiden RI pada Oktober nanti.
"Kenapa penting? ini adalah masa transisi Pak Presiden Terpilih yang akan menjadi Presiden 20 Oktober dan Ibu Menteri Keuangan merasa perlu memberikan kepada Presiden Terliluh saat ini posisi posisi APBN di 3 bulan terakhir, mulanya di situ," jelas dia.
Selain itu, Bilang Tommy, Sri Mulyani juga meminta pengarahan dari Prabowo untuk penyusunan RAPBN 2025. Terutama, program-program yang akan dijalankan di tahun 2024.
"Pembahasannya meminta lagi arahan-arahan Presiden Terpilih program-program tahun depan dan juga menginformasikan ke Presiden Terpilih dinamika ekonomi global. Pertemuan sangat baik, sangat hangat dan sangat subtantif," imbuh dia.
Sebelumnya, dalam instagram resminya, Sri Mulyani yang ditemani Tommy membagikan momen pertemuannya dengan Prabowo. Dia melaporkan perkembangan APBN kepada Prabowo
Baca Juga: Perusahaan Qatar Dapat Proyek Susu dalam Program Makan Bergizi Gratis Prabowo
Kemudian, Bendahara Negara itu menyebut, pertemuan itu membahas perkembangan pembahasan RUU RAPBN 2025 di DPR dan arahan-arahan Prabowo mengenai berbagai usulan program dan anggaran yang disediakan.
"Arahan beliau sesuai program prioritas yang akan dicapai dalam Pemerintahan Baru 2024-2029," pungkas Sri Mulyani.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
Terkini
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Dapat Tax Holiday, Bahlil Pastikan PT Lotte Chemical Indonesia Perluas Pabrik di Cilegon
-
Menteri UMKM Tuding Bea Cukai sebagai Biang Kerok Lolosnya Pakaian Bekas Impor
-
Menperin Agus Sumringah: Proyek Raksasa Lotte Rp65 Triliun Bakal Selamatkan Keuangan Negara!
-
Cara Daftar Akun SIAPkerja di Kemnaker untuk Ikut Program Magang Bergaji
-
Presiden Prabowo Guyur KAI Rp5 T, Menperin Agus: Angin Segar Industri Nasional!
-
Selain Pabrik Raksasa Lotte, Prabowo Pacu 18 Proyek Hilirisasi Lain: Apa Saja Targetnya?
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
Harga Pupuk Subsidi Turun, Menko Pangan Apresiasi Pupuk Indonesia
-
Sempat ke Level Tertinggi, IHSG Terus Meroket Hingga Akhir Perdagangan Gara-gara Indeks MSCI