Suara.com - Asosiasi Pengusaha Pusat Belanja Indonesia (APPBI) optimis bahwa kondisi ekonomi nasional pada Kuartal IV 2024 dan Kuartal I 2025 akan menunjukkan pertumbuhan positif.
Keyakinan ini didorong oleh momen penting seperti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) dan perayaan Natal 2024, serta Tahun Baru, Imlek, Ramadhan, dan Idulfitri di 2025.
Ketua Umum APPBI, Alphonzus Widjaja, menyatakan bahwa semua momen tersebut berpotensi meningkatkan konsumsi rumah tangga, yang pada gilirannya dapat mendorong pertumbuhan ekonomi.
Leads Property dalam Jakarta Property Market Insight Q3 2024 mengungkapkan bahwa sejumlah bisnis ritel, seperti Sport Direct, Lighthouse, Unicase, Suhsiro, Misuji 9+, Sandro, KKV, dan Nitori, telah melakukan ekspansi sepanjang tahun ini. Ini menunjukkan kepercayaan mereka di tengah tantangan daya beli yang ada.
Pada Kuartal III 2024, PT Lippo Karawaci Tbk. (LPKR) mencatat laba bersih Rp18,7 triliun. Pencapaian ini didukung oleh penyelesaian proyek perumahan yang tepat waktu, pertumbuhan bisnis segmen layanan kesehatan, peningkatan kinerja operasional di segmen gaya hidup, serta penurunan beban bunga akibat restrukturisasi neraca.
"Hasil keuangan per Kuartal III 2024 mencerminkan pertumbuhan berkelanjutan baik dalam bisnis dan operasional di semua segmen, termasuk segmen gaya hidup," kata Group CEO LPKR John Riady ditulis Rabu (13/11/2024).
Di segmen gaya hidup, yang terutama ditopang oleh bisnis mal dan hotel, pendapatan mencapai Rp1,02 triliun. Laba kotor meningkat 13% menjadi Rp699 miliar, sementara EBITDA tumbuh 36% YoY menjadi Rp278 miliar.
"Rata-rata kunjungan ke mal juga meningkat sebesar 5% YoY menjadi 10,4 juta pengunjung pada Kuartal III 2024." pungkas John.
Baca Juga: Sektor Properti Indonesia Bertumbuh, LPKR Tangkap Peluang
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Bisnis Darma Mangkuluhur, Cucu Soeharto Punya Saham Melimpah dan Gurita Usaha
-
24 Pinjol Terjerat Kredit Macet
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Menteri Bahlil Mau Swasembada BBM Lewat RDMP Kilang Balikpapan
-
Cek Harga Kurs Dolar AS di Mandiri, BNI, BRI dan BCA Hari Ini
-
Daftar Saham Potensi Indeks MSCI Februari 2026, Ada BUMI Sampai BUVA
-
Menuju Swasembada, YSPN Salurkan Empat Ton Beras ke Bali
-
Harga Minyak Dunia Terguncang: Geopolitik AS, Iran dan Venezuela Jadi Penentu
-
Ketegangan Iran Picu Kenaikan Harga Minyak, Brent Tembus 64 Dolar AS per Barel