Suara.com - Kemampuan perusahaan teknologi informasi di Indonesia, yang turut dimotori oleh talenta-talenta muda, kembali mendapat pengakuan dari dunia internasional.
Kali ini perusahaan teknologi cloud, Sivali Cloud Technology, berhasil meraih penghargaan bergengsi sebagai Channel Partner of the Year untuk wilayah Asia Tenggara dalam ajang Canonical Partner Executive Summit 2025 yang digelar di Bangalore, India, beberapa waktu lalu.
Penghargaan ini diberikan oleh Rick Fredrickson selaku Global Sales Channel Director di Canonical kepada tim Sivali.
Apresiasi ini sebagai pengakuan atas kontribusi luar biasa Sivali dalam mempercepat adopsi open source dan mendorong transformasi digital di Indonesia hingga kawasan Asia Tenggara. Untuk diketahui, Canonical merupakan perusahaan di balik sistem operasi Ubuntu.
“Penghargaan ini adalah pencapaian penting bagi kami dan membuktikan bahwa talenta dan teknologi Indonesia mampu bersaing serta diakui di panggung global,” ujar Wong Sui Jan, Direktur Utama Sivali Cloud Technology ditulis Selasa (20/5/2025).
“Raihan ini juga memperkuat komitmen kami untuk terus melahirkan, mengasah dan menyemangati anak-anak muda menjadi bagian dari kebangkitan kemandirian serta tranformasi digital di Indonesia. Kami juga tetap memperluas dampak teknologi open source di Indonesia dan wilayah lainnya,” imbuh dia.
Senada, Co-Founder and Executive VP Sivali Cloud Technology Ryo Ardian, menekankan penghargaan ini juga sebagai bentuk pengakuan atas kontribusi Indonesia dalam membangun ekosistem open source enterprise di Asia Pasifik.
“Kami datang ke Bangalore bukan hanya sebagai tamu, tapi sebagai representasi dari semangat teknologi Indonesia. Kita tunjukkan bahwa talenta lokal kita merupakan individu-individu spesial yang hebat,” papar Ryo.
Dia juga memaparkan bahwa capaian ini dipersembahkan pula untuk ekosistem teknologi Indonesia yang terus tumbuh dan makin mandiri. Turut hadir pula di ajang ini ialah VP Product and Solutions Sivali Cloud Technology, Veros Mohamed.
Baca Juga: Nvidia Luncurkan GeForce RTX 5060 Ti dan 5060, Sasar Gamer Mainstream dan Pengguna Pemula AI
Sebagai mitra resmi Canonical, Sivali Cloud Technology juga bekerja sama dengan vendor global seperti Trilio dan Coriolis. Dengan fondasi kuat di infrastruktur cloud native, capaian ini semakin menegaskan posisi Sivali sebagai pemimpin transformasi digital berbasis open source di Asia Tenggara.
Upaya percepatan bertambahnya tenaga kerja ahli di bidang cloud technology yang salah satunya beraktivitas di lingkup data center, juga mendorong Sivali untuk turut berkontribusi secara konkret.
Langkah ini diwujudkan melalui peluncuran Sahabat Ubuntu Indonesia - Jaringan Afiliasi Nusantara (SUI JAN) yang menjadi wadah komunitas dan jaringan afiliasi open-source yakni Ubuntu Pro, pada Februari lalu.
Program ini merupakan buah kerja sama Sivali Cloud Technology dengan Institut Teknologi Tangerang Selatan (ITTS) yang dipimpin oleh pakar IT, Onno W Purbo.
“Kita terus mengundang anak-anak muda dan masyarakat, baik dari mahasiswa hingga profesional untu bergabung di Sahabat Ubuntu Indonesia - Jaringan Afiliasi Nusantara dan kemudian berpartisipasi aktif dalam mewujudkan kekuatan dan kedaulatan tenaga lokal yang siap bersaing di Indonesia bahkan dunia Internasional,” ujar Sui Jan.
“Mari kita bersama bersinergi dengan kekuatan talenta-talenta muda berkelas dunia yang mumpuni di bidang teknologi informasi, termasuk data center. Kita optimistis dengn semangat kolaborasi menyeluruh dan berkesinambungan akan mempercepat kebangkitan, kemandirian serta memacu kontribusi pada pertumbuhan ekonomi Tanah Air,” tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
Terkini
-
OJK Desak Perbankan Segara Tutup Ribuan Rekening Judi Online
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini, Cabai Makin Murah Sentuh Rp40 Ribu
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Pantau Saham AS dan Kripto Kini Bisa Lebih Mudah
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Saham RMKE Meroket 1.000%, Siap Cetak Laba Rp800 Miliar di Tengah Larangan Truk Batu Bara
-
Emas Antam Bangkit, Harga Hari Ini Capai Rp 2.577.000 per Gram
-
Dolar AS Ganas, Rupiah Terus Merosot ke Level Rp16.832
-
Tokoh Transparansi Internasional Pantau Kasus Pengadaan Chromebook
-
IHSG Masih Menguat di Jumat Pagi, Tapi Rawan Anjlok