Suara.com - Manajemen Citilink Indonesia merombak jajaran direksi hingga komisaris. Perombakan ini ditentukan melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang dilansir maskapai berbiaya hemat tersebut.
Seperti dilansir dari Instagram resmi INACA, Sabtu, 21 Juni 2025, ada beberapa perubahan nama direksi dalam RUPS Citilink Indonesia tersebut.
Seperti, Dewa Kadek Rai tergeser dari posisi Direktur Utama yang digantikan oleh Darsito Hendroseputro. Kemudian, adanya penunjukkan Reza Aulia Hakim sebagai Direktur Niaga yang menggantikan Ichwan F Agus.
Selanjutnya posisi Direktur keuangan juga berubah dari Pandu Fajar Wisudha menjadi Tengku Valmy. Lalu, Rifky Rizal didapuk sebagai Direktur Teknik menggantikan Jaka Ari Triyoga.
"Seluruh Pengurus dan Anggota INACA mengucapkan selamat menjalankan amanah baru manajemen @citilink Indonesia," tulis manajemen INACA dalam postingannya.
"Mari bersama-sama menumbuhkan dan mengembangkan industri penerbangan nasional menjadi lebih baik dan bermanfaat bagi bangsa Indonesia," sambung manajemen INACA.
Adapun, Wakil Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Veronica Tan juga dikabarkan mengisi posisi Komisaris Citilink Indonesia.
Namun sayangnya, hingga berita ini diturunkan, Citilink Indonesia belum menjawab kebenaran informasi tersebut.
Berikut daftar jajaran direksi Citilink Indonesia yang baru:
Baca Juga: PDIP Sepakat dengan Bos Danantara: BUMN Bukan Rumah Tangga, Istri Direksi Jangan Atur Perusahaan!
- Direktur Utama: Darsito Hendroseputro
- Direktur Niaga: Reza Aulia Hakim
- Direktur Operasi: Arry Kalzaman Sudarmadji
- Direktur Human Capital: Eksitarino Irianto
- Direktur Keuangan: Tengku Valmy Andali
- Direktur Teknik: Rifky Rizal Saidi
Sebelumnya, Manajemen Garuda Indonesia Group serasa seperti Lion Air setelah Wamildan Tsani menduduki pucuk kepemimpinan. Mantan petinggi Lion Air dikabarkan menyusul Wamildan untuk menempati posisi strategis di Garuda Indonesia Group.
Salah satunya, sosok Darsito Hendro Seputro yang digadang-gadang menjadi Direktur Utama Citilink Indonesia menggantikan Dewa Kadek Rai.
Untuk diketahui, Darsito sempat memengang posisi pentin di Lion Air Group sebagai CEO Thai Lion Air.
Terlebih lagi, ada kehebohan di mana, Wamildan dikabarkan memasukkan pegawai mantan karyawan Lion Air sebanyak 14 orang dengan gaji hampir Rp1 muliar
Direktur Niaga PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. Ade R Susardi mengatakan, pergantian jajaran komisaris dan direksi Citilink Indonesia masih belum ada rencana.
"Tapi biasa aja, udah selesai masa jabatannya. akan ada yang baru atau ada yang lama terus," ujarnya saat ditemui di Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (6/3/2025).
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Dana Syariah Indonesia Kena Sanksi OJK, Gimana Nasib Uang Lender?
-
Update Iuran BPJS Kesehatan Tiap Kelas Tahun 2026, Menkeu Buka Suara
-
Duo Aguan-Salim Perkuat Cengkeraman di PANI, Bagaimana Prospeknya?
-
Daftar 70 Saham Force Delisting Awal 2026, Ada Emiten Sejuta Umat dan BUMN
-
Tarif Listrik Tidak Naik Hingga Maret 2026
-
8,23 Juta Penumpang Pesawat Wara-wiri di Bandara Selama Awal Nataru
-
Perhatian! Tarif Listrik Januari-Maret 2026 Tak Naik
-
Bea Keluar Batu Bara Belum Berlaku 1 Januari 2026, Ini Bocoran Purbaya
-
Tak Hanya Huntara, Bos Danantara Jamin Bakal Bangun Hunian Permanen Buat Korban Banjir
-
Purbaya Kesal UU Cipta Kerja Untungkan Pengusaha Batu Bara Tapi Rugikan Negara