- 25 juta UMKM diketahui sudah onboarding ke E-Commerce.
- Sektor ini diakui sebagai mesin utama penggerak ekonomi nasional.
- Edukasi digital UMKM, terbukti telah memberikan dampak signifikan dalam empat tahun terakhir.
Suara.com - Sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) kian diakui sebagai mesin utama penggerak ekonomi. Dengan sekitar 25 juta UMKM yang kini sudah onboarding ke e-commerce, digitalisasi bukan lagi sekadar pilihan, melainkan kunci vital agar UMKM mampu berdaya saing dan mendorong pertumbuhan bisnis di era modern.
Melihat urgensi ini, Kampus UMKM Shopee terus memperluas jangkauan edukasi digitalnya, terbukti telah memberikan dampak signifikan dalam empat tahun terakhir.
Deputi Bidang Usaha Kecil Kementerian UMKM RI, Temmy Satya Permana, dalam acara peluncuran program Kampus UMKM Shopee Kelas Online Edisi Spesial, mengapresiasi dukungan dari platform e-commerce tersebut.
“Dari 64,2 juta UMKM di Indonesia, sekitar 25 juta telah onboarding ke e-commerce, mencerminkan kemampuan adaptasi UMKM terhadap perubahan zaman,” papar Temmy dalam keterangannya, Kamis (20/11/2025).
Temmy menambahkan, fasilitas pelatihan seperti Kampus UMKM Shopee Kelas Online adalah dukungan penting dalam upaya meningkatkan keterampilan digital UMKM secara menyeluruh. Laporan yang diterima Kemenkop UMKM menunjukkan bahwa manfaat pelatihan ini telah dirasakan di 514 kota dan kabupaten di seluruh Indonesia, tidak hanya terpusat di kota-kota besar.
Deputy Director of Public Affairs Shopee Indonesia, Radynal Nataprawira, menegaskan komitmen Shopee untuk memperluas akses edukasi digital bagi UMKM.
“Sejak awal Kampus UMKM Shopee hadir dengan satu tujuan yaitu memperluas akses edukasi digital. Kami percaya, ketika UMKM punya akses pada ilmu dan teknologi, mereka bisa berkembang lebih cepat dan membuka akses pasar lebih luas,” ungkap Radynal.
Hingga kini, sudah ada jutaan UMKM yang mendapatkan edukasi dan pelatihan, dengan total lebih dari 350.000 jam pelatihan yang telah diberikan. Edukasi ini dikemas dalam hampir 400 modul pelatihan yang sangat relevan, meliputi pengoptimalisasian operasional toko, pemanfaatan fitur, hingga kiat menembus pasar global.
Dampak positifnya sudah dirasakan langsung. Neneng Rida, pemilik toko ARRIFA Home Living, mengaku penjualannya meningkat setelah menerapkan pengetahuan dari Kampus UMKM. Hal senada diungkapkan Triani Restianti, pemilik brand Hirakiya yang kini telah berstatus ‘Shopee Mall’, yang menilai materi pelatihan seperti strategi Shopee Live dan Affiliate Marketing Solution (AMS) sangat efektif mendongkrak penjualan.
Baca Juga: Didampingi PNM Urus Dokumen Usaha, Ibu Rantiyem Mantap Kembangkan dan Wariskan Usaha Batik
Dalam rangka perayaan 10 tahun kehadirannya di Indonesia, Shopee menghadirkan 10 sesi pelatihan kelas online edisi spesial yang berlangsung pada 18 November hingga 9 Desember 2025. Sesi ini akan dibawakan oleh top Shopee seller dan pakar di bidangnya.
“Rangkaian pelatihan ini menjadi penanda perjalanan 10 tahun Shopee hadir di Indonesia sebagai kawan dari perjalanan UMKM dan pengusaha lokal untuk berdaya saing dan naik kelas,” tutup Radynal.
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Kinerja Ekspor November 2025: Sawit dan Batu Bara Melandai, Industri Pengolahan Jadi Penyelamat
-
Saham INET Melesat 25 Persen, Ini Target Harga Setelah Right Issue
-
Awas Penipuan! 8 Tips Aman Transfer Gunakan BI Fast
-
Pertamina Miliki Kilang Minyak di Venezuela, Terdampak?
-
AS 'Kuasai' Minyak Venezuela, Ogah Berbagi dengan China, Iran dan Rusia
-
Karyawan Gaji Rp 10 Juta Dapat Bebas Pajak dari Purbaya, Cek Syaratnya
-
Proyeksi BRMS Pasca Harga Saham Menguat, Sejumlah Pengamat Ungkap Saran Terbaru
-
Transaksi Harbolnas 2025 Tembus Rp36,4 Triliun
-
Driver 001 Angkatan Pertama Gojek Ikut Hadiri Sidang Nadiem Makarim
-
Harga Pangan Mulai Murah Usai Libur Nataru, Cabai Rawit Tembus Rp 59 Ribu