Suara.com - Untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) Kota Batam, ID Survey mengadakan pelatihan bagi karyawannya. Upaya yang dilakukan bersama dengan Kemanker dan BP Batam ini juga merupakan upaya dalam menekan angka pengangguran.
Chief Operations Officer ID Survey, Andry Tanudjaja mengatakan, pihaknya mendukung transformasi SDM melalui kolaborasi strategis dengan berbagai pemangku kepentingan di Batam. Menurutnya, pembangunan talenta lokal yang unggul merupakan fondasi penting bagi pertumbuhan ekonomi daerah, terlebih Batam sedang bergerak menuju pusat layanan, industri, dan teknologi yang semakin kompetitif.
“Mantap dibangun untuk memastikan bahwa setiap talenta di Batam dapat dipetakan kompetensinya secara akurat, disiapkan melalui pelatihan dan sertifikasi yang tepat, lalu disalurkan langsung ke industri yang membutuhkan. Ini bukan sekadar platform, tapi sistem pengelolaan SDM masa depan,” ujar Andry.
Selain itu, Amsakar Achmad Kepala BP Batam sekaligus Wali Kota BP Batam menyatakan, ia mendukung penuh inisiatif ini. Laju pertumbuhan ekonomi Kota Batam yang pesat belum diimbangi dengan penyerapan tenaga kerja yang optimal.
Menurut data 2024, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Kota Batam mencapai sekitar 7,5 persen. Angka ini cukup signifikan jika dibandingkan TPT nasional, yang berkisar 4,8 persen.
“Ini inisiatif yang sangat baik. BP Batam tidak bekerja sendiri, tapi bersama dengan mitra mitra untuk terus menekan angka pengangguran di kota ini,” ujarnya
ID Survey sendiri berkomitmen untuk membantu menjadi jembatan talenta batam yang tepat guna dengan kebutuhan industri dengan membantu proses sertifikasi profesional bagi talenta Batam.
Selain itu, ID Survey juga melakukan Nota kesepahaman atau MOU (Memorandum of Understanding) dengan Kementerian Tenaga kerja di bidang pengujian, inspeksi, sertifikasi, pelatihan, konsultasi, serta MICE (meeting, incentive, convention, exhibition). Kesepahaman ini dilakukan dalam memperkuat dan meningkatkan kapasitas dan kompetensi sumber daya manusia; survey, verifikasi, dan validasi; pengembangan sistem pendukung teknologi informasi; serta pertukaran (interoperabilitas) data dan informasi. ***
Baca Juga: Peringkat Daya Saing Indonesia Ambruk, Turun ke Posisi 40
Berita Terkait
-
Tingginya Fear of Failure Bikin SDM RI Tertinggal, Trust Deficit Antar Generasi Jadi Akar Masalah
-
Angka Pengangguran di Jakarta Tembus 330 Ribu Orang, BPS Klaim Menurun, Benarkah?
-
Intip Strategi PIS Kembangkan SDM di Sektor Migas dan Perkapalan
-
Dari Ruang Kelas ke Lapangan: NHM Siapkan Talenta Tambang Masa Depan dari Halmahera Utara
-
Bagi Lulusan D3 sampai S2 di Seluruh Indonesia, PLN Buka Lowongan Kerja Lewat Rekrutmen Umum
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Investor Asing Borong Saham Rp4,05 Triliun Sejak Awal Tahun
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Proyek Kilang RDMP Balikpapan Habiskan 115 Ribu Ton Semen
-
Lampaui Rata-Rata Nasional, Produktivitas Jagung Dekalb Capai 7 Ton per Hektare
-
BCA Digital Bagikan Strategi Resolusi Finansial 2026
-
Harga Emas Antam di Level Rp2,88 Juta per Gram pada Sabtu
-
Laka Kerja di PLTU Sukabangun Memakan Korban, Manajemen Audit Seluruh Mitra
-
Benarkah MBG Bebani Anggaran Pendidikan?
-
Ini Tips Rencanakan Mudik Sekaligus Ide Liburan Bersama Keluarga