Suara.com - Gol tunggal David Silva di menit ke-17 membawa Manchester City unggul 1-0 atas Arsenal hingga babak pertaa usai dalam lanjutan liga Premir Inggris, Minggu (30/3/2014) dinihari WIB di stadion Emirates. City yang baru saja mengalahkan klub sekotanya Manchester United 3-0 tampil dengan kekuatan penuh, termasuk pemain tengah asal Spanyol David Silva.
Satu-satunya gol yang tercipta pada pertandingan itu berawal dari kesalahan yang dilakukan Lukas Podolski. Pemain asal Jerman itu kehilangan bola di tengah lapangan dan langsung direbut oleh Yaya Toure. Dengan sekali sentuhan, Toure memberikan bola kepada Silva.
Pemain timnas Spanyol itu kemudian menggiring bola memasuki lini pertahanan Arsenal tanpa ada satu pun pemain tuan rumah yang berhasil menghentikan laju pemain mungil itu. Silva kemudian memberikan bola kepada Edin Dzeko. Penyerang jangkung itu melepaskan tendangan keras yang hanya mengenai mistar gawang Wojciech Szczesny.
Beruntung, bola muntah mengarah ke Silva yang dengan mudah meneruskan bola ke gawang yang kosong. Skor 1-0 untuk keunggulan Manchester City. Tertinggal satu gol, pemain Arsenal berusaha untuk bangkit. Selang empat menit kemudian, Joe Harta dipaksa memungut bola dari gawangnya setelah tendangan Flamini tidak bisa dihalau kiper timnas Inggris itu.
Namun, wasit menganulir gol tersebut karena Flamini sudah berada dalam posisi offside. Dari tayangan ulang, ada tiga pemain Arsenal yang masuk dalam perangkap offside sebelum terjadinya gol itu. Tempo permainan yang berjalan cepat di sepanjang babak pertama membuat aliran bola berpindah dengan cepat dari satu sisi lapangan ke sisi lainnya. Namun, hingga babak pertama usai, skor 1-0 untuk keungglan City tetap tidak berubah.
Arsenal: Szczesny; Sagna, Mertesacker, Vermaelen, Gibbs; Arteta, Flamini; Rosicky, Cazorla, Podolski; Giroud.
Man City: Hart; Zabaleta, Kompany, Demichelis, Clichy; Toure, Fernandinho; Nasri, David Silva, Jesus Navas; Dzeko.
Berita Terkait
-
Bursa Transfer Pelatih Real Madrid: Enzo Maresca atau Jurgen Klopp?
-
Kabar Buruk untuk Liverpool, Conor Bradley Menepi Hingga Akhir Musim
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Ruben Amorim Keras Kepala, Tugas Direktur Olahraga MU Ngapain Sih?
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
John Herdman Bakal Blusukan di Eropa, Cari Pemain Naturalisasi Baru?
-
John Herdman Janjikan Transformasi Besar Timnas Indonesia Mulai Debut Perdana di FIFA Series 2026
-
John Herdman Ungkap Syarat Mutlak Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Harus Merumput di...
-
Hakan Calhanoglu Absen Lawan Arsenal: Arteta Semringah, Chivu Cemberut
-
Tolak Arsenal dan Manchester City, Marc Guehi Selangkah Lagi Gabung Liverpool
-
Striker Anyar AC Milan Niclas Fullkrug Ternyata Ringkih, Baru Main Sudah Cedera
-
Xabi Alonso Pergi, Vinicius Jr Senyum Puas Mau Perpanjang Kontrak
-
Resmi Jadi Pelatih Manchester United, Michael Carrick Umbar Janji
-
Alasan John Herdman Tolak Honduras Demi Timnas Indonesia Ternyata Karena...
-
Alasan John Herdman Anggap Tekanan Suporter Fanatik Timnas Indonesia Sebagai Hadiah Spesial