Suara.com - Kemenangan Argentina atas Belanda di babak semifinal Piala Dunia 2014, tidak hanya membuka peluang Albiceleste untuk meraih trofi Piala Dunia ketiganya. Akan tetapi, keberhasilan tim Tango melaju ke partai puncak Piala Dunia kali ini, juga membuka peluang bagi Lionel Messi untuk melengkapi gelarnya sebagai seorang pemain terbaik dunia.
Kemampuan pemain 27 tahun tersebut memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Kepiawaiannya mengolah si kulit bundar dan menjebol gawang lawan telah mengantar klubnya, Barcelona, menjuarai puluhan turnamen. Baik domestik maupun Internasional.
Sebagai penghuni sebuah klub di salah satu liga raksasa di Eropa, pemain berjuluk La Pulga telah berkali-kali merasakan manisnya gelar liga, Kejuaraan Dunia Antarklub, hingga gelar Liga Champions.
Messi juga telah menerima puluhan penghargaan individu, mulai dari tingkat liga hingga dunia. Di antara puluhan penghargaan yang telah diterimanya adalah Ballon d'Or, Sepatu Emas Eropa, Pichichi, hingga ditunjuk sebagai pemain terbaik dunia sepanjang masa di tahun 2013.
Meski telah bergelimang gelar dan penghargaan, sebagai pemain, hanya satu gelar bergengsi yang belum pernah dikecapnya. Yaitu Piala Dunia.
Di usia remaja, Messi memang pernah mengantar Argentina meraih Piala Dunia FIFA U-20 di tahun 2005 dan medali emas Olimpiade di tahun 2008. Namun sejak bergabung di tim senior, La Pulga selalu bermimpi untuk mengantar Albiceleste meraih Piala Dunia ketiganya.
Tiga kali berseragam Argentina di Piala Dunia, Piala Dunia 2014 menjadi peluang terbesar La Pulga untuk menuntaskan ambisinya. Sebelumnya di Piala Dunia 2006 dan 2010, Messi gagal mengantar timnya melaju lebih jauh dari perempat final setelah digilas dua kali oleh Jerman di babak 8 besar.
Di dua Piala Dunia sebelumnya, 2006 dan 2010, Messi hanya mencetak satu gol. Namun di Piala Dunia kali ini, Messi yang semakin matang tampil trengginas dengan membukukan empat gol dan terpilih empat kali berturut-turut sebagai pemain terbaik pertandingan (man of the match) di empat laga pertama yang dilakoni Albiceleste.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
Terkini
-
Kabar Buruk untuk Liverpool, Conor Bradley Menepi Hingga Akhir Musim
-
Persib Bandung Kecam Ancaman Pembunuhan Terhadap Keluarga Thom Haye
-
Persija Panaskan Bursa Transfer, Eks Persib hingga Fajar Fathurrahman Gabung?
-
Persib Juara Paruh Musim, Teja Paku Alam Kirim Kode untuk Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Beckham Putra Ungkap Alasan Selebrasi Ice Cold saat Kalahkan Persija Jakarta
-
Muka Masam Sir Alex Ferguson Usai Manchester United Ulangi Rekor Buruk 44 Tahun Lalu
-
Kronologis Amukan Antonio Conte, Tendang Botol Minum, Teriak-teriak hingga Semprot Wasit
-
Ditolak Tunisia, Patrick Kluivert Tak Laku Usai Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Statistik Miris Gyokeres Tertutup dengan Kehebatan Arsenal, The Gunners Kena Prank Rp1,44 T
-
Panggung Perdana John Herdman: Pimpin Timnas Indonesia Lawan Raksasa Eropa