Suara.com - Meet and greet diselenggarakan manajemen Persebaya untuk berdiskusi dengan kelompok suporter klub, yakni Bonekmania di Nur Pacific, Surabaya, Minggu (6/1/2019). Pertemuan sekaligus mediasi ini sendiri berakhir buntu.
Acara ini digelar manajemen Persebaya untuk menjelaskan perihal kegagalan tim merekrut Andik Vermansah dan Evan Dimas pada bursa transfer jelang bergulirnya Liga 1 musim 2019.
Namun, kegiatan ini rupanya tak berjalan mulus sesuai rencana. Kecewa lantaran tak mendapat jawaban-jawaban yang transparan, para Bonekmania pun memutuskan walk out dari acara ini.
Beberapa perwakilan Bonekmania dari tribun yang hadir, seperti Husein Gozali alias Cak Cong, pun tak bisa menyembunyikan kekecewaannya.
Menurutnya, acara yang digelar oleh manajemen klub ini sama sekali tidak menjawab pertanyaan-pertanyaan yang ada di kepala para Bonek.
"Kami walk out dari acara itu, karena tidak puas dengan jawaban Azrul Ananda (Presiden Persebaya)," ujar Cak Cong saat ditemui Suara.com di Warkop 27 Surabaya.
"Kami siap memutus komunikasi dengan manajemen. Jadi Bonek tidak mau berkoordinasi lagi dengan manajemen," tegasnya.
Sementara itu, perwakilan Bonekmania dari Gate 21, Joe, mengatakan jika para perwakilan suporter ini tidak lagi bertanggung jawab jika terjadi kekacauan, seperti penjebolan pintu Stadion Gelora Bung Tomo, yang sebelumnya pernah terjadi.
"Awalnya kami membantu manajemen untuk mengkoordinasi Bonek, agar tertib dan taat peraturan. Tapi, kalau kayak gini, silahkan koordinasi sendiri saja. Kami tak mau Ikut-ikutan lagi," celoteh Joe. (Dimas Angga P)
Baca Juga: Real Madrid Siap Bajak Bek Tengah Buruan Manchester United
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
-
Tak Lagi Buru Bintang Mahal, Ini Strategi Baru Transfer Manchester United
-
Eduardo Perez Tegaskan Disiplin Krusial Persebaya vs Persik di Tengah Pengawasan VAR Ketat
-
Pelatih Persis Solo Sentil Fokus Pemain usai Kalah dari Persebaya Surabaya
-
Pelatih Persebaya Ungkap Rahasia Kalahkan Persis Solo
-
Bruno Moreira Catatkan Pertandingan ke-100 Bersama Persebaya
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Garudayaksa Tumbang untuk Pertama Kalinya di Championship, Begini Alasan Pelatih
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?
-
Shayne Pattynama dan Thom Haye Kena Hukum FIFA, Apa Salahnya?