Suara.com - Watford akan menghadapi Manchester City pada partai final Piala FA. Jelang duel tersebut, gelandang The Hornets, Etienne Capoue justru menyebut rivalnya tersebut merupakan salah satu tim terbaik saat ini.
Laga final Piala FA tersebut bakal digelar di Stadion Wembley pada Sabtu (18/5/2019) malam WIB. Di atas kertas, The Citizens diunggulkan untuk mengalahkan Watford.
Prediksi tersebut tak terlepas dari materi pemain yang dimiliki Manchester Biru. Pasukan Pep Guardiola itu dihuni sederet pemain kelas atas, yang tentunya bakal menyulitkan Gerard Deulofeu dan kolega.
''Sepanjang enam tahun saya bermain di Inggris, Manchester City adalah tim terbaik,'' ungkap Etienne Capoue, sebagaimana dilansir dari Sportsmole.
''Saya selalu melawan mereka selama enam tahun dan tahun ini adalah duel terbaik yang pernah terjadi. Semua orang bilang kami tidak punya peluang, jadi kami akan melakukannya,'' katanya menambahkan.
Etienne Capoue pun menyadari bahwa timnya tak diunggulkan untuk mengalahkan Manchester City. Namun ia bertekad untuk bisa membalikkan prediksi itu dan membawa Watford meraih gelar Piala FA untuk pertama kalinya.
''Tapi kami akan fokus selama 90 menit dan itu adalah hal utama yang perlu kita lakukan,'' tandas pemain asal Prancis itu.
Etienne Capoue sendiri mulai bermain di Inggris sejak tahun 2013. Ketika itu, ia dibeli Tottenham Hotspur dari Toulouse seharga 11 juta euro. Setelah dua musim memperkuat Spurs, ia lantas dibeli Watford pada 2015.
Sebagai informasi, Watford melangkah ke partai final Piala FA setelah mengalahkan Wolverhampton di babak semifinal. Sementara Manchester City menundukkan Brighton & Hove Albion dengan skor tipis 1-0.
Baca Juga: Final Piala FA: Ini Head to Head antara Manchester City Vs Watford
Berita Terkait
-
Bursa Transfer: Kapan Manchester City Umumkan Perekrutan Marc Guehi?
-
Link Streaming Derby Manchester Malam Ini, Prediksi Skor Man United vs Man City
-
Sindiran Menohok Pep Guardiola Jelang Derby Manchester di Old Traffrod Malam Ini
-
10 Momen Paling Ikonik di Derby Manchester: 6-1 di Old Trafford hingga Salto Rooney
-
Kutukan Derby Pelatih Baru Manchester United: Mampukah Carrick Selamat di Old Trafford?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Kabar Duka dari Serie A Italia: Presiden Fiorentina Meninggal Dunia
-
Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026, Berapa Ranking FIFA Yunani?
-
Banyak Pemain Baru Berdatangan, Berikut Jadwal Pekan 18 BRI Super League 2025/2026
-
Bursa Transfer: Kapan Manchester City Umumkan Perekrutan Marc Guehi?
-
Media Italia Bongkar Tawaran Pescara untuk Federico Barba yang Jelas Merugikan Persib
-
Real Madrid di Titik Terendah, Alvaro Arbeloa Mohon Dukungan kepada Sosok Ini
-
Media Belanda Anggap Excelsior Bikin Keputusan Tepat Datangkan Miliano Jonathans
-
Link Streaming Derby Manchester Malam Ini, Prediksi Skor Man United vs Man City
-
Joey Pelupessy Sukses Jaga Asa Promosi Lommel SK, Tuntaskan Janji atau Gabung Persib?
-
120 Menit Neraka! Kim Sang-sik Puji Mental Baja Vietnam U-23, John Herdman Wajib Waspada