Suara.com - Atletico Madrid enggan sesumbar untuk bersaing memenangkan trofi pada musim 2019/2020. Skuat Los Colchoneros memilih mawas diri karena sedang membangun tim dari awal lagi.
Atletico Madrid menjadi salah satu tim Eropa paling aktif di bursa transfer musim panas 2019. Tercatat, ada sembilan pemain anyar yang didatangkan untuk mengarungi musim baru.
Salah satu yang paling mahal adalah Joao Felix yang ditebus sebesar 126 juta euro (Rp 2 triliun) dari Benfica. Kemudian, ada nama-nama beken lainnya seperti Kieran Trippier, Hector Herrera, dan Marcos Llorente.
Aktivitas agresif Atletico Madrid tidak lepas dari kondisi tim yang ditinggalkan para pemain kunci. Diego Godin, Filipe Luis, Juanfran, Lucas Hernandez, Rodri, dan Antoine Griezmann memilih meninggalkan tim di akhir musim 2018/2019.
Walau begitu, Atletico Madrid tetap menampilkan performa yang menjadikan pada pertandingan pramusim. Skuat Los Colchoneros menyapu bersih lima laga terakhir dengan kemenangan, termasuk ketika membantai Real Madrid dengan skor 7-3 di (International Champions Cup) ICC 2019.
Sepak terjang menjanjikan itu membuat Atletico Madrid berpotensi meraih trofi pada musim 2019/2020. Namun, Diego Simeone selaku nakhoda tim menilai pandangan tersebut terlalu dini.
"Kami harus realistis. Ini adalah momen pembaruan. Para pemimpin penting di lapangan telah pergi. Kami bakal harus menemukan kembali permainan kami dan untuk melakukan itu kami hanya bisa berpikir dari hari ke hari," kata Simeone, dikutip dari Marca.
"Kami selalu berpikir seperti itu, tapi mungkin itu kemudian memudar, jadi kami mesti menggandakan filosofi kami. Mengatakan kami akan bertarung untuk titel musim depan tentu prematur," imbuh pria Argentina ini.
Atletico Madrid sudah cukup lama tidak memenangkan trofi La Liga Spanyol. Terakhir kali piala itu berhasil dimenangkan pada musim 2013/2014 atau enam tahun silam.
Baca Juga: Pelatih Ajax Tak Yakin Bisa Tahan Gelandangnya dari Incaran Real Madrid
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth: Ujian Berat The Citizens di Etihad
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea: Siapa Terbaik di Derby London?
-
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Cetak 20 Gol
-
Juventus Lawan Emil Audero Cs, Luciano Spalletti Dibuat Pusing Gegara Ini
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Nasib Miris Eks Arsenal di Liga Meksiko: Cuma Main 6 Kali Dalam 3 Bulan
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Manchester United Perbaiki Mental Tandang
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax
-
Kata-kata Pertama Luciano Spalletti Usai Resmi Latih Juventus, Singgung Napoli