Suara.com - Pelatih Timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, memastikan tidak akan memakai strategi parkir bus saat menghadapi Timnas Indonesia pada laga laga perdana Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (5/9/2019).
Sebaliknya, Tan Cheng Hoe akan menyiapkan strategi menyerang untuk menghadapi tim asuhan Simon McMenemy. Ia menegaskan bahwa kehadiran Harimau Malaya ke Indonesia untuk meraih kemenangan, walaupun skuat Harimau Malaya berstatus sebagai tim tamu.
"Ketika pertandingan tandang, dibutuhkan pendekatan taktik yang solid. Kami akan membuat rencana, tapi kami masih akan tampil menyerang dengan mendominasi permainan," kata Cheng Hoe, dikutip dari New Straits Times.
"Tentu kami perlu meningkatkan dan menghindari kehilangan bola untuk mendapatkan hasil yang positif," imbuhnya.
Lebih lanjut, Tan Cheng Hoe mengaku telah mempelajari gaya permainan Timnas Indonesia. Ia memprediksi Alberto Goncalves dan kolega bakal tampil agresif untuk mencetak gol sejak menit awal.
"Tekanan dari Indonesia akan intens dalam 20 menit awal. Mereka akan mencari gol sejak awal permainan. Para pemain saya harus siap menghadapi tekanan," ujar Tan Theng Hoe.
"Kami harus menjaga penguasaan bola dan mendapatkan kembali bola secepat jika kehilangannya. Ini adalah DNA Malaysia kami dan pemain saya beradaptasi dengan baik dengan sistem," lanjutnya.
"Namun, para pemain masih perlu melangkah karena menguasai bola saja tidak cukup jika kami tidak mencetak gol," tegas mantan pelatih Kedah FA itu.
Malaysia akan menjadi lawan perdana Timnas Indonesia di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022. Setelah menghadapi Harimau Malaya, skuat Garuda akan menjamu Thailand pada 10 September 2019.
Baca Juga: Sidang Komdis PSSI: Buntut Lawan Persija, Persebaya Didenda Rp 300 Juta
Berita Terkait
-
Lawan Iran, Timnas Indonesia U-19 Siapkan 23 Pemain
-
6 Berita Populer Sepekan: Timnas, Kisah Ranjang Kekasih Ronaldo, Isu Persib
-
Persebaya Sambangi Bhayangkara FC, Timnas Tak Mau Lepas Ruben Sanadi
-
Baru Gabung, Andik dan Lilipaly Langsung Klop dengan Pola Latihan Timnas
-
Jelang Lawan Malaysia, Timnas Indonesia Tak Cari Pengganti Otavio Dutra
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Drama 8 Gol di Indonesia Arena, Timnas Futsal Indonesia Segel Tiket Perempat Final
-
Kabar Baik dari Mauro Zijlstra, Cetak Gol dan Asis di Volendam
-
Tak Punya Pembelaan, Jan Oblak Persilahkan Fans Kritik Atletico Madrid usai Kalah dari Bodo/Glimt
-
Satu Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Susul Maarten Paes ke Ajax Amsterdam
-
Liam Rosenior Bongkar Jurus Chelsea Benamkan Napoli di Stadion Diego Maradona
-
Pep Guardiola Cetak Sejarah usai Man City Gilas Galatasaray, Apa Itu?
-
Sundulan Maut Robek Gawang Real Madrid, Anatoliy Trubin: Tiba-tiba Saya Disuruh Maju
-
3 Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Debut John Herdman di FIFA Series 2026
-
Dominasi Inggris di Liga Champions: 5 Tim Premier League Lolos, Juara Bertahan Lalui Playoff
-
Tak Ada Perlakuan Istimewa, Bojan Hodak Peringatkan Layvin Kurzawa