Suara.com - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco siap menginstruksikan kepada para pemainnya agar tampil lebih bekerja keras saat melawan Borneo FC dalam laga lanjutan kompetisi Liga 1 2019.
Bali United akan melakoni pekan ke-22 dengan bertandang ke markas Borneo FC di Stadion Segiri Samarinda, Kalimantan Timur, Jumat (18/10/2019).
Sebagai pimpinan klasemen Liga 1 2019 dengan mengoleksi 48 poin, posisi tim Bali United tidak berpengaruh dari hasil pertandingan menghadapi Borneo FC, meski dengan hasil kalah sekalipun.
Sementara Pesut Etam --julukan Borneo FC -- termotivasi untuk membalas kekalahannya pada putaran pertama lalu di Bali dengan skor 2-1.
Namun demikian, Teco tetap menargetkan kemenangan, meskipun dia menyadari bahwa Borneo FC tampil sebagai tuan rumah, tentunya berpeluang meraih kemenangan..
"Kami datang ke Samarinda ini tentunya punya target untuk meraih hasil positif berupa kemenangan, dan para pemain saya harapkan mau bekerja keras untuk mewujudkannya," kata Teco seperti dilansir Antara.
Sementara pelatih Borneo FC, Mario Gomez mengharapkan pemain-pemainnya punya motivasi besar untuk membalas kekalahan tersebut .
"Saat ini kami tampil di kandang, dan sudah pasti kami menargetkan hasil kemenangan," kata pelatih Mario Gomez.
Gomez menyadari kemenangan belum bisa menggoyahkan posisi Bali United dari posisi puncak klasemen yang jauh berselisih 10 poin di atas peringkat kedua Madura United.
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia U-19 Vs China
Namun demikian, Gomez menyebut kemenangan akan menguntungkan tim kebanggaan Samarinda itu ke posisi tiga besar klasemen.
Borneo FC berada pada peringkat ke-4 klasemen dengan 34 poin atau dua poin di bawah peringkat ketiga Persikabo Tira.
"Kami akan berjuang maksimal untuk mendapatkan kemenangan, kami berharap dukungan suporter masyarakat kota Samarinda saat pertandingan," pungkasnya.
Berita Terkait
-
3 Klub Super League yang Cocok Jadi Pelabuhan Baru Ivar Jenner
-
Kadek Arel: Timnas Indonesia U-22 Penuh 'Lubang' Usai Dibantai Mali, Apa Perbaikannya?
-
Persib Bandung Didenda Rp115 Juta Karena Tiga Pelanggaran
-
Fabio Lefundes Lebih Cocok Latih Timnas Indonesia Dibanding Timur Kapadze?
-
Link Live Streaming Semen Padang vs Boeneo FC Malam Ini 9 November 2025
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia Menunggu Waktu? Salat Jumat di Istiqlal Jadi Kunci
-
Belum Resmi Tukangi Timnas Indonesia, Timur Kapadze Dibuat Geleng-geleng Suporter Garuda
-
Link Live Streaming Persib Bandung vs Dewa United Malam Ini Jumat 21 November 2025
-
PSM Makassar Mengamuk di Parepare: Hajar PSBS Biak 5-0, Alex Tanque Hattrick!
-
Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Dewa United, Bentrok Skuad Timnas Indonesia
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia, Satu Rekor Ini Bakal Pecah
-
Timur Kapadze: Terima Kasih Kepada Pecinta Sepakbola di Indonesia
-
Apa Misi Terselubung Timur Kapadze di Jakarta?
-
Poling: 5 Nama Hebat Berebut Kursi Panas, Siapa Paling Cocok Latih Timnas Indonesia?