Suara.com - Bek PSIM Yogyakarta, Achmad Hisyam Tolle, akhirnya buka suara mengenai sikap tidak terpujinya dalam pertandingan PSIM versus Persis Solo di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Senin (2/3/2019).
Hisyam Tolle menjadi sorotan banyak pihak setelah melakukan tindakan tidak terpuji dalam pertandingan PSIM versus Persis Solo. Ia melakukan tendangan kungfu terhadap pemain Persis, M. Shulton Fajar.
Tidak hanya itu, Hisyam Tolle juga menyerang wartawan yang sedang bertugas karena mengabadikan tendangan kungfu tersebut. Ia meminta wartawan tersebut agar menghapus seluruh fotonya.
Sehari berselang, Hisyam Tolle telah menyadari kesalahannya. Melalui fitur story Instagram pribadinya, @achmadhisyamtolle.44, ia meminta maaf kepada semua pihak. Ia juga siap menerima apapun konsekuensinya.
"Assalamualaikum Wr Wb. Saya pribadi mau menyampaikan perihal tentang kejadian kemarin pada saat pertandingan PSIM vs Persis," tulis Hisyam Tolle.
"Pertama-tama saya memohon maaf atas perilaku saya yang buruk sebagai pesepak bola profesional. Khususnya meminta maaf kepada pemain Persis Solo yang bersangkutan dan juga kepada wartawan," lanjutnya.
"Mudah-mudahan ini menjadi pembelajaran berharga buat saya untuk ke depannya. Tidak ada pembelaan sama sekali atas perilaku buruk saya. Saya pun siap menerima konsekuensi apapun itu terhadap perilaku saya," ujar mantan pemain PSS Sleman itu.
"Saya salah dan saya mengakui kesalahan saya. Sekali lagi saya meminta maaf kepada semuanya yang kecewa dan sakit hati atas perilaku buruk saya," tuturnya menutup.
Baca Juga: 2 Jurnalis Diintimidasi di Derby Mataram, PSSI Pers dan AJI Ambil Sikap
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
Terkini
-
Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
-
Alasan Pemain Keturunan Ini Ogah Disamakan dengan Patrick Kluivert
-
3, 2, 1... Menunggu Pengumuman Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
5 Fakta Mengejutkan Haiti, Pendatang Baru Piala Dunia 2026 yang Stadionnya Setara Manahan
-
Super League Bergulir, Indra Sjafri Buka Opsi Pemain Timnas Indonesia U-22 Bela Klub Mereka
-
Bidikan Kemenangan ke-5 Persija Jakarta, Macan Kemayoran Puji Kekuatan Teknis Persik Kediri
-
Tanpa 3 Pemain Andalan, Persib Bandung Tetap Targetkan Kemenangan atas Dewa United
-
3 Debutan Piala Dunia 2026 Punya Nilai Pasar Lebih Rendah Dibanding Timnas Indonesia
-
8 Peserta Piala Dunia 2026 yang Pernah Dibungkam Timnas Indonesia
-
Ada Nuansa Barcelona dalam Persaingan Kandidat Pelatih Timnas Indonesia