Suara.com - Liga Italia Serie A pekan kembali bergulir. Ada enam tim yang mengawali pertandingan di pekan ke-14 ini. Genoa dan Fiorentina kembali menuai hasil buruk, di mana masing-masing kalah di kandang sendiri.
Bermain di Stadion Artemio Franchi, Fiorentina bertekad memutus laju buruk setelah tiga kali tak pernah menang dengan dua kali kalah beruntun di pertandingan sebelumnya.
Namun apa daya, meski menyerang sepanjang laga, justru Lecce yang berhasil mencuri gol di menit ke-49 lewat aksi Andrea La Mantia. Menguasai bola hingga 63 persen dengan total 19 tembakan, Fiorentina justru tak sekalipun bisa membobol gawang Lecce.
Dengan hasil itu, tren buruk La Viola (julukan Fiorentina) masih berlanjut. Anak-anak asuhan pelatih Vincenco Montella itu kini berada di posisi 11 dengan 16 poin. Posisi mereka rawan tergusur tim main yang baru memainkan pertandingan pada Minggu (1/12/2019) hari ini.
Sementara Lecce berada di posisi 14 dengan raihan 14 poin. Mereka kini sedikit menjauh dari zona degradasi.
Di pertandingan lain, setali tiga uang, Genoa juga harus bertekuk lutut di kandang sendiri usai dipermalukan tamunya Torino. Gol semata wayang dari Bremer di menit 77 membawa timnya meraih tiga poin dalam lawatannya ke Stadion Luigi Ferraris.
Dengan hasil ini, Genoa sudah lima kali pertandingan beruntun tak pernah menang. Kini mereka berada di posisi 18 Liga Italia Serie A dengan capaian 10 poin. Sementara tambahan tiga poin menempatkan Torino di posisi 10 dengan 17 poin.
Kemudian Atalanta sukses menuai tiga poin usai mempermalukan Brescia di kandangnya dengan skor telak 0-3. Tiga gol Atalanta dicetak oleh Mario Pasalic di menit 26' dan 61'. Kemudian gol Josip Ilicic di menit 90. Ini merupakan kemenangan perdana Atalanta usai empat pertandingan sebelumnya tak pernah menang di ajang Serie A. Posisi mereka kini berada di peringkat ke-6 dengan raihan 25 poin, unggul lima angka dari Napoli.
Sementara bagi Brescia, kekalahan ini makin membenamkan mereka di dasar klasemen. Hasil ini merupakan kekalahan mereka lima kali berturut-turut. Mario Balotelli cs baru meraup 7 angka dari total 13 pertandingan.
Baca Juga: Jadwal Serie A Italia Pekan Ini: Ada Juventus Vs Sassuolo
Berikut hasil lengkap Liga Italia Serie A malam tadi:
Brescia 0 - 3 Atalanta
Genoa 0 - 1 Torino
Fiorentina 0 - 1 Lecce
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia Menunggu Waktu? Salat Jumat di Istiqlal Jadi Kunci
-
Belum Resmi Tukangi Timnas Indonesia, Timur Kapadze Dibuat Geleng-geleng Suporter Garuda
-
Link Live Streaming Persib Bandung vs Dewa United Malam Ini Jumat 21 November 2025
-
PSM Makassar Mengamuk di Parepare: Hajar PSBS Biak 5-0, Alex Tanque Hattrick!
-
Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Dewa United, Bentrok Skuad Timnas Indonesia
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia, Satu Rekor Ini Bakal Pecah
-
Timur Kapadze: Terima Kasih Kepada Pecinta Sepakbola di Indonesia