Suara.com - Timnas Indonesia U-22 akan bentrok dengan Vietnam pada pertandingan final cabang olahraga sepakbola SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Selasa (10/12/2019) malam WIB ini. Partai perebutan medali emas yang tentu akan sangat menarik untuk disimak.
Sebelum mencapai partai final, kedua tim sama-sama berada di Grup B saat babak penyisihan. Timnas Indonesia U-22 dan Vietnam tergabung bersama Thailand, Singapura, Laos, dan Brunei Darussalam.
Dari fase grup hingga semifinal, muncul beberapa catatan unik yang didapat oleh kedua tim.
Kedua tim sama-sama telah memasukkan 21 gol dan kemasukan empat gol di perhelatan cabang olahraga sepakbola SEA Games 2019.
Tidak hanya itu, kedua tim juga memiliki pemain yang trecatat sebagai top skor alias pencetak gol terbanyak di ajang ini.
Dia adalah Osvaldo Haay dari Timnas Indonesia U-22 dan Ha Duc Chinh dari kubu Vietnam. Kedua pemain tersebut sama-sama telah menciptakan delapan gol sepanjang SEA Games 2019 berlangsung.
Catatan unik lainnya yaitu angka '5-1' yang didapat kedua tim hingga laga semifinal lalu. Ya, Timnas Indonesia U-22 mendapatkan lima kemenangan dan satu kekalahan sejauh ini di cabang olahraga sepakbola, sementara Vietnam juga menorehkan lima kemenangan namun satu laga lainnya berakhir imbang.
Selain itu yang perlu dicatat, kedua tim memang sama-sama rindu medali emas. Sebagaimana diketahui, Indonesia terakhir kali menggondol emas dari sepakbola di SEA Games adalah pada 1991 silam.
Sementara Vietnam lebih lama lagi, yakni pada edisi 1959 saat SEA Games kala itu masih bernama South East Asian Paninsular Games.
Baca Juga: Tekad Kapten Timnas Indonesia U-22 Kalahkan Vietnam dan Cetak Sejarah
Tentu, catatan unik ini jadi bumbu penambah serunya pertandingan nanti, selain medali emas yang diperebutkan. Hal itu pun diakui oleh pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri.
"Vietnam dan Indonesia, data statistik menyatakan sama-sama produksi. Sama-sama kemasukan empat gol dan memasukkan 21," kata Indra Sjafri seperti dikutip dari media PSSI.
"Tapi ada yang membedakan, yakni di pelatihnya. Pelatih Vietnam kena kartu kuning dua kali, saya belum," seloroh pelatih berdarah Sumatera Barat itu.
Berita Terkait
-
Langkah Serius Vietnam Menuju SEA Games 2025 Jadi Alarm Keras untuk Indonesia
-
Marselino dan Justin Hubner Terancam Gagal Perkuat Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
-
Selamat Datang Elkan Baggott! Mungkinkah Dipanggil Indra Sjafri ke SEA Games 2025?
-
Media Vietnam Sindir PSSI Langsung Fokus Timnas Indonesia U-22 usai Senior Gagal ke Piala Dunia 2026
-
Bakal Jumpa Singapura, Filipina, dan Myanmar, Seberapa Superior Timnas Indonesia U-22?
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth: Ujian Berat The Citizens di Etihad
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea: Siapa Terbaik di Derby London?
-
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Cetak 20 Gol
-
Juventus Lawan Emil Audero Cs, Luciano Spalletti Dibuat Pusing Gegara Ini
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Nasib Miris Eks Arsenal di Liga Meksiko: Cuma Main 6 Kali Dalam 3 Bulan
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Manchester United Perbaiki Mental Tandang
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax
-
Kata-kata Pertama Luciano Spalletti Usai Resmi Latih Juventus, Singgung Napoli