Suara.com - PSM Makassar menyiapkan tiga penyerang murni untuk mengobrak-abrik dan membongkar pertahanan Lalenok United di babak kualifikasi Piala AFC yang akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta Bali, 22 Januari 2020.
Asisten pelatih PSM Hendro Kartiko di Makassar, Senin (20/1/2020), mengatakan tiga pemain itu termasuk dalam 19 skuat tim Juku Eja yang diboyong ke Bali pada Senin, yakni Ferdinand Sinaga, Osas Saha dan Giancarlo Lopes Rodrigues.
"Pelatih Kepala (Bojan Hodak) baru umumkan komposisi pemain yang berangkat ke Bali hari ini," kata Hendro Kartiko sebelum bertolak ke Bali seperti dikutip Antara.
Ketiga penyerang PSM itu akan ditopang para pemain lain yang juga diharapkan mampu memberikan kontribusi maksimal yakni Mizwar Hilmansyah, Zulkifli Syukur, Hasyim Kipuw, Hussein.
Selanjutnya ada Irsyad Maulana, Leo, Wasyiat Hasbullah, Dedi Gusmawan, Bayu Gatra, Rizky Pellu, Rasyid Bakri, Muh Arfan, Agung, Aji dan kapten PSM Wiljam Pluim.
Mantan kiper timnas Indonesia itu menjelaskan, seluruh pemain sudah siap diturunkan menghadapi tim juara liga Timor Leste tersebut.
"Meski belum maksimal (stamina) namun siap diturunkan dalam laga nanti," ujar mantan pemain PSM Makassar itu.
Senada dengan Hendro, Pelatih PSM Makassar Bojan Hodak mengakui stamina para pemainnya belum mencapai tingkat yang diharapkan jelang laga kontra Lalenok United.
Hodak mengaku tidak senang dengan kondisi sejumlah pemain yang belum sesuai harapan.
Baca Juga: Stamina Pemain PSM Masih Jadi Masalah Jelang Lawan Lalebok United
"Pada saat saya datang, kita mencoba memperbaiki diri kita dengan latihan-latihan (khususnya meningkatkan stamina pemain)," kata Bojan jelang keberangkatannya bersama tim ke Bali.
"Kita akan melakukan apapun untuk menghadapi pertandingan ini," ujarnya.
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Buka Suara Mengenai Peluang Persib Bandung Datangkan Lagi Pemain Naturalisasi
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Bojan Hodak Ngeri Komentari Wasit di Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta
-
Bicara Kekuatan Persija, Bojan Hodak: Mereka Menginvestasikan Banyak Uang
-
Rekor Bojan Hodak vs Persija Jakarta: Persib Bandung Tak Terkalahkan dalam 4 Pertandingan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Jay Idzes dan Kevin Diks Pimpin Transformasi Karier Pemain Timnas Indonesia di Liga Top Eropa
-
Hokky Caraka Minta Tolong ke John Herdman yang Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
3 Pemain Terbuang Berpeluang Besar Comeback ke Timnas Indonesia Era John Herdman
-
Media Thailand Ungkit Skandal yang Libatkan Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Emil Audero Main Penuh, Cremonese Raih Hasil Imbang 2-2 Lawan Cagliari
-
Pesan Orang Nomor 1 The Jakmania untuk Skuad Persija Jelang Laga Panas Kontra Persib Bandung
-
Exco PSSI Komentari Isu Ricardo Salampessy sampai Eks Como Jadi Asisten John Herdman
-
Marc Klok Beberkan Kondisi Persib Bandung Jelang Lawan Persija Jakarta
-
Bersaing dengan 3 Nama, Eks Pemain Persipura Disebut Jadi Kandidat Kuat Asisten Pelatih John Herdman
-
Pratama Arhan Bakal Satu Tim dengan Anak Legenda Barcelona dan Brasil