Suara.com - Dua penggawa Garuda Select, Brylian Aldama dan Bagus Kahfi, mendapat kesempatan langka saat ikut berlatih dengan tim utama Como di SNEF Lambrone, Senin (20/1/2020). Pada momen tersebut, mereka turut melahap porsi latihan yang dipimpin langsung oleh pelatih kepala, Marco Banchini.
Menariknya, dua pemain tersebut mendapat undangan latihan bukanlah agenda yang sudah disiapkan jauh-jauh hari. Brylian mengaku, mendapat undangan tersebut secara mendadak.
"Saya sebenarnya sama Bagus sama sekali enggak tahu, pagi-pagi Coach Des datang ke kamar saya dan kasih tahu bahwa saya dan Bagus akan berlatih bersama tim utama Como," ungkap Brylian, dilansir dari laman PSSI.
"Saya kaget, karena ini pengalaman pertama saya berlatih bersama tim senior. Namun, di latihan tadi semua menyambut dengan tangan terbuka dan menjabat tangan kami,'' imbuhnya.
''Selama di sana ada juga beberapa pemain yang bisa berbahasa Inggris. Jadi kami bisa komunikasi dengan mereka cukup bagus," tandas pemain 17 tahun itu.
Brylian menambahkan, ada pelajaran penting yang ia dapat dari latihan bersama Como. Salah satunya soal semengat berlatih dan bekerja keras.
''Pemain Como berlatih 100 persen meski pemain inti atau bukan. Mereka sama sekali tidak malas-malasan dalam berlatih dan itu pelajaran yang bisa saya ambil," ujar Brylian.
Lebih lanjut, latihan yang dilakukan Brylian Aldama dan Bagus Kahfi terbukti manjur. Mereka berdua sukses tampil gemilang saat menghadapi Inter Milan U-17 pada Rabu (22/1/2020), meski akhirnya berujung kekalahan dengan skor 2-3.
Secara permainan skuat Garuda Select dipandang mengalami peningkatan. Bahkan Bagus berhasil mencetak satu gol pada pertandingan tersebut.
Baca Juga: Meski Kalah, Petinggi Inter Milan Kagum dengan Kemampuan Garuda Select
Berita Terkait
-
Kronologis Amukan Antonio Conte, Tendang Botol Minum, Teriak-teriak hingga Semprot Wasit
-
Alessandro Bastoni Bongkar Kesalahan Inter Usai Ditahan Napoli: Kami Seharusnya Bisa Menang!
-
Scott McTominay Puji Mental Baja Napoli, Sindir Inter Milan Usai Hasil Imbang
-
Inter Milan Ditahan Imban Napoli, Chivu Sebut Perebutan Scudetto Bakal Panas hingga Akhir Musim
-
Brace Scott McTominay Gagalkan Kemenangan Inter Milan Saat Menjamu Napoli
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Kenapa John Herdman Tolak Honduras dan Pilih Indonesia? Singgung Soal Liga Profesional
-
Tak Takut Dicaci! John Herdman Siap Dihantam Tekanan Suporter Indonesia
-
Jay Idzes Jadi Kunci! Ini Misi Awal John Herdman di Timnas Indonesia
-
Kontroversi 5 Gol Juventus ke Gawang Emil Audero: Penalti Dianulir dan Kartu Merah Pelatih Cremonese
-
John Herdman: Timnas Indonesia Layak Naik Kelas
-
Kata-kata Pertama John Herdman Usai Diperkenalkan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Resmi Diperkenalkan Erick Thohir, Ini Ambisi Besar John Herdman Bersama Timnas Indonesia
-
Pesta 5 Gol ke Gawang Emil Audero, Spalletti Sebut Juventus Belum Selevel dengan Inter
-
PSSI Resmi Umumkan John Herdman Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Fakta Baru: Pemain Real Madrid Terkejut, Xabi Alonso Didepak Tanpa Pemberitahuan Internal