Suara.com - Neymar dipastikan absen saat Paris Saint-Germain (PSG) menghadapi Nantes pada Rabu (5/2/2020) akibat cedera tulang rusuk. Meski demikian, pemain asal Brasil itu tidak melewatkan untuk menggelar pesta ulang tahunnya ke-28 di sebuah kelab malam Paris pada Minggu (2/2/2020).
Pemain timnas Brasil itu bermain penuh 90 menit pada Sabtu ketika skuat Thomas Tuchel itu mengalahkan Montpellier 5-0, tetapi ia menerima perawatan selama babak pertama.
Pelatih PSG mengakui bahwa persiapan untuk pertandingan melawan Nantes tidak ideal dengan beberapa pemain klub absen termasuk Neymar, menjelang ulang tahunnya pada 5 Februari. Neymar sendiri menggelar pesta ulang tahunnya lebih cepat pada Minggu malam (waktu setempat) di sebuah kelab dekat dengan Menara Eiffel.
Selepas pertandingan, Tuchel sudah mewanti-wanti Neymar agar tidak menggelar pesta berlebihan yang dikhawatirkan bisa merusak rencana tim.
"Apakah ini cara terbaik untuk mempersiapkan pertandingan? Tidak, jelas tidak," kata Tuchel terkait pesta itu.
"Apakah itu hal terburuk di dunia? Tidak," tambahnya yang dikutip Sky Sports pada Selasa (4/2/2020).
"Saya selalu melindungi pemain saya dan saya benar-benar mencintai tim saya. Dengan pesta ini, saya sadar bahwa agak sulit untuk melindungi para pemain, tetapi konteksnya tidak hanya hitam atau putih."
"Ini memalukan, karena kami memberi orang kesempatan untuk berbicara buruk tentang kami. Kami perlu beradaptasi dengan situasi ini, tetapi saya tidak akan membuat pemain duduk di bangku cadangan atau di rumah karena mereka berpesta dan merayakan sesuatu."
Dengan absennya Neymar, tanggung jawab akan jatuh kepada Kylian Mbappe yang belakangan terlibat cekcok dengan Tuchel pada akhir pekan.
Baca Juga: Gara-gara Pamer Skill, Neymar Malah Dapat Kuning
Pemain timnas Prancis itu digantikan di babak kedua oleh Mauro Icardi dan memperlihatkan frustrasinya dengan pelatih PSG itu di tepi lapangan.
"Tidak ada masalah pribadi antara ia dan saya. Hal-hal ini terjadi," jelas Tuchel soal kabar perseteruannya dengan Mbappe.
"Itu antara pemain yang tidak ingin digantikan dan pelatih yang memiliki alasan untuk melakukan sesuatu serta ingin memberikan pemain waktu bermain yang pantas."
Berita Terkait
-
Prediksi Inggris Bakal Berada di Grup Neraka Piala Dunia 2026, Haaland Cs Jadi Ancaman
-
Paul Scholes Yakin Thomas Tuchel Bawa Inggris Juara Piala Dunia 2026
-
Jude Bellingham dan 10 Bintang Inggris yang Terancam Gagal Tembus Skuad Piala Dunia 2026
-
Trent Alexander-Arnold Terancam Tak Main di Piala Dunia 2026, Thomas Tuchel Rela Lakukan Ini
-
Kylian Mbappe Gugat Rp4,5 Triliun, PSG Serang Balik Tuntut Rp4,1 Triliun
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia Menunggu Waktu? Salat Jumat di Istiqlal Jadi Kunci
-
Belum Resmi Tukangi Timnas Indonesia, Timur Kapadze Dibuat Geleng-geleng Suporter Garuda
-
Link Live Streaming Persib Bandung vs Dewa United Malam Ini Jumat 21 November 2025
-
PSM Makassar Mengamuk di Parepare: Hajar PSBS Biak 5-0, Alex Tanque Hattrick!
-
Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Dewa United, Bentrok Skuad Timnas Indonesia
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia, Satu Rekor Ini Bakal Pecah