Suara.com - Kapten Borneo FC Diego Michiels menegaskan bahwa timnya tidak takut dengan skuat Persija Jakarta yang pada musim 2020 disebut "The Dream Team" karena deretan pemain top yang mereka miliki.
Borneo FC langsung menghadapi Persija Jakarta di laga pertamanya di Liga 1 2020 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (29/2/2020).
"Persija mempunyai pemain bagus di musim ini, tetapi kami tidak takut," ujar Diego dalam konferensi pers pralaga Jakarta seperti dilansir Antara, Sabtu (29/2/2020)
Pesepak bola berusia 29 tahun itu menyebut bahwa dia dan rekan-rekannya akan memberikan kemampuan maksimal dan tampil habis-habisan di lapangan.
Persija, lanjut Diego, bukanlah tim yang tidak bisa ditaklukkan meski skuat berjuluk The Guardian juga bermain di kandang dan di bawah dukungan ribuan The Jakmania.
"Kami akan menunjukkan penampilan terbaik," ujar Michiels.
Manajemen Persija Jakarta menjuluki timnya di Liga 1 Indonesia 2020 sebagai Tim Impian atau "The Dream Team".
Skuat Macan Kemayoran memang diisi pemain-pemain top berlabel timnas seperti Evan Dimas, Andritany Ardhiyasa, Alfath Fathier, Muhammad Rezaldi Hehanusa, Otavio Dutra, Riko Simanjuntak, Muhammad Rafli Mursalim dan Osvaldo Haay, serta pemain timnas Nepal Rohit Chand.
Di sana juga ada mantan pemain Juventus juga AS Roma Marco Motta, pencetak gol terbanyak Liga 1 2019 Marko Simic dan gelandang eks andalan PSM Makassar Marc Klok.
Baca Juga: Pelatih Persib Tak Mau Kecolongan, Persela Sudah Siap Tempur
Sementara, pelatih Borneo FC Edson Tavares memastikan bahwa timnya sudah menjalani persiapan yang bagus selama satu bulan terakhir.
Borneo FC pun sudah merevolusi timnya. Untuk Liga 1 Indonesia 2020, klub 'Pesut Etam' merekrut nama-nama anyar yaitu Kevin Gomes, Imanuel Wanggai, Dedi Hartono, hingga Titus Bonai. Di jajaran pemain asing baru ada Francisco Torres, Diogo Campos, dan Nuriddin Davrono.
"Tim menunjukkan kemajuan pesat. Saya berharap anak-anak menunjukkan performa terbaik mereka besok," kata Tavares, yang sempat menangani Persija pada putaran kedua Liga 1 Indonesia 2019.
Persija Jakarta akan menghadapi Borneo FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Minggu (1/3/2020) mulai pukul 15.30 WIB.
Berita Terkait
-
Ze Valente Absen Lawan Persija, Pelatih PSIM Yogyakarta Ogah Khawatir
-
Rizky Ridho Menyesal Jelang HUT ke-97 Persija Jakarta, Apa Maksudnya?
-
Pantang Kalah di SUGBK! Kemenangan Harga Mati Demi Kado HUT Persija ke-97
-
Jelang HUT ke-97, Persija Jakarta Luncurkan Buku Foto Eksklusif 'We Rise Again'
-
Jakmania Siapkan Koreografi Spektakuler di Laga Persija vs PSIM Yogyakarta di GBK
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Shio Paling Beruntung Besok 25 November 2025, Cuan Mengalir Deras
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
SEKALI KLIK! Babak 1 Link Live Streaming Persib Bandung vs Lion City Sailors 26 November 2025
-
Susunan Pemain Lion City Sailors Vs Persib Bandung: Duet Thom Haye-Klok Motor Lini Tengah
-
Sumardji Acungi Jempol Hokky Caraka Targetkan Emas di SEA Games 2025, Bukan Perak
-
Ada dari Belanda, PSSI Interview Pelatih Misterius di Inggris dan Spanyol
-
Akses Nonton Gratis Lion City Sailors Vs Persib Bandung di AFC Champions League Two
-
Cetak Gol ke Gawang Barcelona, Liam Delap Anggap Mimpi Jadi Nyata
-
Waketum PSSI Tak Sejalan dengan Erick Thohir Soal Target Perak Timnas Indonesia di SEA Games 2025
-
Keras! PSSI Dikritik Main Rahasia-rahasiaan Calon Pelatih Timnas Indonesia, Kenapa Sih?
-
3 Pemain Timnas Indonesia Bakal 'Menggila' di Bawah Asuhan Van Bronckhorst, No.1 Sempat Terlupakan
-
Timnas Indonesia Mau Head to Head dengan Thailand di SEA Games 2025, Yakin Menang?