Suara.com - Pelatih top asal Spanyol, Pep Guardiola berhasil menambah koleksi trofi juaranya setelah menuntun Manchester City kampiun Piala Liga Inggris 2019/2020, usai mengalahkan Aston Villa 2-1 pada laga final di Stadion Wembley, London, Senin (2/3/2020) dini hari WIB.
Seperti dilansir Bleacher Report, secara keseluruhan Guardiola telah memenangi total 29 trofi selama 11 tahun berkarier sebagai pelatih kepala ataupun manajer.
Ya, trofi demi trofi telah disumbangkan pelatih berusia 49 tahun itu untuk Barcelona, Bayern Munich, dan kini Man City.
Bermain sebagai tim favorit di laga dini hari tadi, Man City unggul terlebih dahulu berkat dua gol yang dicetak Sergio Aguero dan Rodri dalam setengah jam pertama.
Sedangkan satu-satunya gol balasan Aston Villa diciptakan Mbwana Samatta pada menit-menit akhir babak pertama.
Bagi Guardiola, ini adalah trofi Piala Liga Inggris ketiga beruntun dalam tiga musim terakhir, atau secara total trofi kedelapannya bersama Man City sejak gabung klub pada musim panas 2016.
Selain tiga kali juara Piala Liga, pelatih kelahiran Katalunya itu telah mengantar Man City dua kali juara Liga Inggris, sekali juara Community Shield serta sekali juara Piala FA.
"Tiga kali beruntun (juara Piala Liga Inggris), itu adalah sebuah kesuksesan besar. Konsistensinya luar biasa," ucap Guardiola seperti dimuat BBC.
"Ini mengagumkan. Kami kesulitan di menit-menit awal dan menit-menit terakhir. Aston Villa memiliki dua peluang bagus di menit-menit awal, tetapi kami bermain dengan sangat baik, terutama di babak kedua," celoteh pelatih berkepala plontos itu.
Baca Juga: Persipura Menang di Pekan Pembuka, Jacksen: Thanks Warga Manado
Trofi terbanyak diraih Guardiola adalah saat melatih Barcelona dengan raihan 14 trofi, termasuk tiga gelar La Liga, dua Copa del Rey dan tiga Liga Champions.
Kemudian, tujuh trofi dipersembahkannya untuk Bayern, termasuk tiga Bundesliga dan dua DFB Pokal.
Berita Terkait
-
Hasil Chelsea vs Arsenal: Meriam London Menang Tipis 3-2 di Semifinal Piala Liga Inggris
-
Prediksi Semifinal Piala Liga Inggris Chelsea vs Arsenal: Rekor Buruk The Blues di Kandang Sendiri
-
Gus Miftah Nongol di Kandang Arsenal, Doakan The Gunners Juara, Chelsea Minggir Dulu
-
Pecahkan Rekor 17 Tahun di Manchester City, Antoine Semenyo Kirim Pesan Pedas soal VAR
-
Jadi Penentu Kemenangan Manchester City, Rayan Cherki Malah Kena Semprot Pep Guardiola
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Tinggal Pilih Langsung Gas! 3 Calon Asisten Pelatih Lokal untuk John Herdman
-
Ya Allah Kabulkan Doa John Herdman Ini untuk Pemain Lokal Rp 11,30 Miliar
-
Magis Mohamed Salah Sudah Hilang
-
Baru Latih Real Madrid, Alvaro Arbeloa Bikin Malu dan Kecewa Berat
-
Siapa Albacete? Klub Kasta Rendahan Bikin Malu Real Madrid di Copa del Rey
-
Persik Kediri Resmi Lepas Khursidbek Mukhtarov di Bursa Transfer Paruh Musim BRI Super League 2025
-
Semen Padang FC Rekrut 8 Pemain Asing Baru Demi Bangkit di BRI Super League 2026
-
Persib Bandung Juara Paruh Musim, Bojan Hodak Pilih Fokus Target Utama Gelar Juara Akhir
-
Hasil Copa del Rey: Real Madrid Tersingkir Dramatis Usai Kalah Tipis 2-3 dari Klub Albacete
-
Drama VAR Batalkan Gol Scott McTominay Saat Napoli Ditahan Imbang Parma Tanpa Gol di Maradona