Suara.com - Paris Saint-Germain telah resmi dinobatkan sebagai juara Ligue 1 Prancis 2019/2020. PSG pun mendedikasikan gelar itu kepada petugas kesehatan yang berjuang menghadapi virus corona.
Seperti diberitakan sebelummnya, Ligue 1 2019/2020 akhirnya harus disetop karena pandemi virus corona. Pemerintah Prancis melarang adanya kegiatan yang mengundang keramaian sampai 1 September.
Sehari setelah keputusan tersebut PSG akhirnya dinobatkan sebagai juara usai mengoleksi 68 poin dari 27 pertandingan. Les Parisiens unggul 12 angka dari Marseille yang menempati posisi kedua.
PSG pun mendedikasikan gelar tersebut untuk para staf kesehatan dan semua pahlawan sehari-hari yang berada di garis depan, dimana lebih 24 ribu orang telah meninggal di Prancis karena terjangkit Covid-19
"Kami ingin mempersembahkan gelar Ligue 1 2019-2020 ini kepada staf kesehatan dan semua pahlawan sehari-hari di garis depan yang komitmen dan pengorbanan dirinya selama beberapa minggu telah mendapatkan kekaguman terdalam kami," kata Presiden PSG Nasser Al-Khelaifi.
"Kami memahami, menghormati, dan mendukung keputusan yang diambil oleh pemerintah Prancis untuk mengakhiri kompetisi. Kesehatan, seperti yang selalu dikatakan pemerintah, harus menjadi prioritas semua orang," ujarnya seperti dikutip dari Livescore.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada para pemain, pelatih, staf teknis dan medis serta semua karyawan klub atas kerja keras mereka. Trofi ini adalah hadiah untuk kerja keras mereka setiap hari."
"Di masa-masa sulit ini, saya berharap trofi ini akan membawa sedikit kebahagiaan dan harapan bagi semua pendukung kami, dan saya berterima kasih kepada mereka atas dukungan mereka yang tak tergoyahkan yang membantu mendorong Paris Saint-Germain maju," pungkasnya.
Selain menunjuk PSG sebagai juara Liga Prancis, operator sepak bola Prancis (LFP) juga memutuskan Lorient sebagai jawara Ligue 2. Lorient akan promosi ke Ligue 1 bersama RC Lens yang menempati urutan kedua klasemen Ligue 2.
Baca Juga: Perut Indah Istri Jamie Vardy Jadi Bergelambir dan 4 Berita Bola Terkini
Berita Terkait
-
Dirumorkan Ogah Perpanjang Kontrak, Luis Enrique ke Manchester United?
-
Presiden PSG Untuk Ketiga Kalinya Bebas: Kasus Korupsi Nasser Al-Khelafi Gugur di Pengadilan Swiss
-
Gianluigi Donnarumma Ungkap Sosok Tinggi Besar yang Buatnya Tergoda Pindah dari PSG ke Man City
-
Intip Statistik Calvin Verdonk Sepanjang 2025: Cepat Adaptasi dan Unjuk Gigi di Ligue 1
-
Fantastis, Tim Berbandrol Cuma Rp2,1 Triliun Jadi Raja di Ligue 1 Kalahkan PSG
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Bawa Pulang Alfriyanto Nico dari Persija
-
Persib Bandung dan APPI Gelar Charity "Dari Sepak bola untuk Sumatra"
-
Catat! Ini Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia pada Piala Asia Futsal 2026
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim