Suara.com - Egy Maulana Vikri juga ikut membantu melawan pandemi Covid-19. Pemain timnas Indonesia ini melelang donasi lewat jersey yang digunakan saat masuk line up di tim utama Lechia Gdansk.
Jersey yang dilelang sebagaimana dilansir diakun media sosial resmi pemain asal Sumatera Utara, berwarna hitam dan juga terdapat tanda tangan seluruh pemain tim yang berlaga pada kompetisi Liga Polandia itu.
"Halo teman-teman, saya Egy Maulana akan melelang jersey @lechia_gdansk yang saya kenakan saat pertama kali line up di tim utama dan penuh tanda tangan seluruh pemain. Hasilnya akan didonasikan ke https://kitabisa.com/campaign/appihipmilawancorona @appi.official" tulis pemain berusia 19 tahun itu seperti dilansir Antara.
Lelang sendiri sudah dibuka sejak Jumat (1/5/2020) dan akan berakhir pada Minggu (3/5/2020) pukul 23.00 WIB. Adapun lelang dibuka dengan harga Rp 3.000.000 dan berlanjut dengan kelipatan Rp 100.000.
"Jika teman-teman ingin berdonasi dengan membeli jersey ini, bisa langsung ikut di kolom komentar," tambah pemain yang sebelumnya menjadi punggawa Timnas U-19 Indonesia itu.
Egy Maulana Vikri merupakan segelintir pemain Indonesia yang mengadu nasib di luar negeri. Jebolan SKO Ragunan ini diharapkan mampu unjuk kemampuan di Eropa meski perjalanannya bersama tim asal Polandia itu belum sesuai dengan harapan.
Mantan anak asuh Indra Sjafri ini melenggang ke Eropa setelah tampil apik di Timnas Indonesia. Egy mulai bergabung dengan klub asal Polandia itu sejak Juli 2018 dan saat ini terus berjuang masuk tim utama Lechia Gdansk.
Lelang donasi yang dilakukan oleh Egy Maulana Vikri bukan yang pertama dari kalangan pemain sepak bola Indonesia. Sebelumnya beberapa pemain dari klub peserta Liga 1 Indonesia juga melakukan hal yang sama.
Merebaknya wabah COVID-19 di Indonesia terbilang masih tinggi. Hingga, Jumat (1/5/2020) orang yang terkena virus corona menembus angka 10.551 dengan rincian 1.591 sembuh dan 800 meninggal dunia.
Baca Juga: Kisah Perjuangan Abdul Aziz Meniti Karier, Pernah Bersepeda Sejauh 12 Kilo
Berita Terkait
-
Hasil Dewa United vs Phnom Penh Crown di AFC Challenge League: Banten Warriors Ditahan Imbang
-
Anggaran Daerah Dipotong, Menteri Tito Minta Pemda Tiru Jurus Sukses Sultan HB X di Era Covid
-
Siapa Bakal Isi Slot Marselino Ferdinan Lawan Arab Saudi? 3 Pemain Bisa Jadi Pilihan
-
Korupsi Wastafel, Anggota DPRK Aceh Besar jadi Tersangka usai Polisi Dapat 'Restu' Muzakir Manaf
-
Indonesia Nomor 2 Dunia Kasus TBC, Menko PMK Minta Daerah Bertindak Seperti Pandemi!
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Tanggapi Kritik Ronaldo, Ruben Amorim Ucap Kalimat Ini untuk MU
-
Murka Enzo Maresca Usai Chelsea Ditahan Imbang Qarabag
-
Barcelona Diterpa Musibah, Eric Garcia Alami Patah Hidung, Ini Kondisinya
-
Pecat Patrick Vieira, Genoa Tunjuk Legenda AS Roma sebagai Pengganti
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Persija Jakarta Yakin Permalukan Arema FC, Punya Banyak Jeda Waktu Kumpulkan Strategi dan Tenaga
-
Gebrakan Zohran Mamdani! Walikota New York Minta FIFA Turunkan Harga Tiket Piala Dunia 2026
-
Hasil Terawang Pelatih Klub Top Super League Timnas Indonesia U-17 vs Brasil
-
Legenda Fernando Redondo: Pangeran Bernabeu yang Menolak Potong Rambut
-
Pemain Keturunan Batak Janji Mati-matian Lawan Brasil, Fokus Kontrol Pertandingan