Suara.com - Bomber andalan Bayern Munich, Robert Lewandowski mendukung penuh rencana klubnya mendatangkan winger Manchester City, Leroy Sane pada bursa transfer mendatang.
Menurut penyerang yang akrab disapa Lewy itu, kedatangan Sane akan disambut dengan tangan terbuka serta hangat oleh para pemain Bayern.
Seperti diketahui, Sane telah santer dikaitkan dengan kepindahan ke Bayern dalam beberapa waktu terakhir. Winger internasional Jerman berusia 24 tahun itu dipercaya sudah ditaksir Bayern sejak lama.
Kabar terakhir menyebutkan bahwa Bayern bahkan sudah mencapai kesepakatan personal dengan Sane, meski bursa transfer mendatang sejatinya belum dibuka.
Ya, hasrat Bayern untuk memulangkan mantan bintang Schalke 04 itu ke Bundesliga nampaknya kian mendekati kenyataan.
Kabar yang beredar, kubu FC Hollywood --julukan Bayern-- telah mencapai kesepakatan personal dengan Sane terkait nilai kontraknya di Allianz Arena nanti, gaji dan lain sebagainya.
Kini, Bayern hanya perlu deal dengan Manchester City terkait nilai transfer pemain berusia 24 tahun itu.
Apa pun itu, Lewandowski sangat antusias dengan prospek Sane berkostum Bayern musim depan.
"Ada banyak spekulasi. Saya hanya bisa mengatakan bahwa pemain hebat dengan skill hebat akan selalu diterima dengan baik di sini," ucap Lewy seperti dilansir Tribal Football.
Baca Juga: Rabiot Bantah Indisipliner Gara-gara Juventus Lakukan Pemotongan Gaji
"Sane adalah pemain yang hebat yang saya yakini bisa berharmonisasi dengan baik bersama rekan-rekan setimnya," sambung bintang Timnas Polandia itu.
"Bukan hanya di Premier League dan Liga Champions, kita semua telah melihat apa yang bisa dia lakukan di Schalke. Sane jelas bisa membantu menemukan solusi baru dalam permainan kami (Bayern)," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Erling Haaland Buka Suara Soal Duel Panas Lawan Mancini: Dia Bikin Kesal!
-
Manchester City Sodorkan Rp1,7 Triliun untuk Arda Guler, Real Madrid: Gak Dijual!
-
Tijjani Reijnders Yakin AC Milan Juara Liga Italia Serie A
-
Pernah Dilirik Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Pensiun di Usia 19 Tahun
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
32 Negara Sudah Lolos! Peta Persaingan Tiket Piala Dunia 2026 Makin Panas
-
Rp288 Miliar! Harga yang Dibayar Neymar untuk Kuasai Nama Pele
-
Kadek Arel: Timnas Indonesia U-22 Penuh 'Lubang' Usai Dibantai Mali, Apa Perbaikannya?
-
Cara Ruben Amorim Bikin Harry Maguire Muak dan Ingin Cabut dari Old Trafford
-
Liverpool Resmi Ditinggal Mohamed Salah pada Desember 2025
-
Erling Haaland Buka Suara Soal Duel Panas Lawan Mancini: Dia Bikin Kesal!
-
Bakat Muda Jawa-Belanda, Pemain Keturunan Indonesia Ikai Muhamad Torehkan 12 Gol!
-
Jurgen Klopp Comeback: Punya Pekerjaan Baru di Piala Dunia 2026
-
Apa Rahasia Timnas Norwegia Bisa Lolos ke Piala Dunia Setelah Absen 27 Tahun?
-
Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026, Pelatih Timnas Nigeria Klaim Kongo Pakai Ilmu Santet