Suara.com - Fullback kanan Manchester United, Aaron Wan-Bissaka benar-benar bak tampil kesetanan pada laga matchday 1 Grup H Liga Champions 2020/2021 kontra tuan rumah Paris Saint-Germain (PSG) di Parc des Princes, Rabu (21/10/2020) dini hari WIB.
Begitu instrumental dalam kemenangan tandang impresif 2-1 Manchester United di Paris, pemain berusia 22 tahun itu pun sontak banjir pujian dari fans Setan Merah di linimasa media sosial.
Pada laga dini hari tadi, Wan-Bissaka memang bisa dibilang sukses 'mematikan' duo attacker maut PSG, Neymar dan Kylian Mbappe, yang kerap disebut-sebut sebagai dua dari lima pemain terbaik di dunia saat ini.
Pada babak pertama, Wan-Bissaka praktis head-to-head dengan Neymar, yang bermain sebagai winger kiri dalam patron 4-3-3 yang dipakai PSG. Sang fullback bisa meredam megabintang Timnas Brasil itu dengan sangat baik.
Di paruh pertama, Neymar terlihat amat frustrasi menghadapi pertahanan kokoh Wan-Bissaka dengan tekel-tekel khasnya.
Belum lagi ditambah gelandang Scott McTominay yang terkadang melakukan double up di sektor kanan pertahanan Manchester United, yang membuat pergerakan Neymar kian minim saja.
Memasuki babak kedua, giliran Mbappe yang jadi korban 'keberingasan' Aaron Wan-Bissaka.
Selepas turun minum, pasca Moise Kean masuk, Mbappe memang pindah beroperasi ke flank kiri PSG setelah sebelumnya berperan sebagai penyerang tengah.
Sementara itu, Neymar beralih fungsi menjadi pemain 'nomor 10' alias sebagai second striker di belakang Kean.
Baca Juga: 7 Fakta Menarik Usai MU Taklukkan PSG di Parc des Princes
Di babak kedua, Mbappe praktis bernasib sama seperti Neymar di babak pertama. Tekel-tekel yang dilayangkan Wan-Bissaka, dengan terkadang juga melakukan man-marking, membuat juara dunia Piala Dunia 2018 bersama Timnas Prancis itu mati kutu.
Mbappe bahkan sampai harus kembali berganti posisi, yakni ke sayap kanan di pertengahan paruh kedua setelah kerap kalah duel dengan Wan-Bissaka.
Well, sepanjang pertandingan, Wan-Bissaka total delapan kali melayangkan tekel dengan enam di antaranya merupakan tekel yang sukses.
Tak hanya itu, mantan pemain Crystal Palace tersebut juga berhasil mencatatkan lima blok serta dua halauan.
Selama ini dikenal sebagai ahlinya dalam bertahan namun lemah dalam menyerang, sisi ofensif Wan-Bissaka bisa dibilang juga cukup baik di laga kontra PSG, yang merupakan laga debut sang pemain di ajang Liga Champions.
Fullback berkewarganegaraan Inggris - Kongo itu kerap melakukan penetrasi berbahaya di sisi kanan Manchester United, untuk membantu serangan serta menciptakan peluang-peluang berbahaya.
Berita Terkait
-
Rating Pemain Real Madrid Usai Dipermulakan di Markas Liverpool
-
Antonio Conte Sindir Eintracht Frankfurt: Tim Jerman Itu Belajar Catenaccio
-
Bayern Munich 16 Laga 16 Kemenangan, Apa Rahasia Vincent Kompany?
-
Arne Slot Takjub! Conor Bradley Bikin Mbappe dan Vinicius Tak Berkutik
-
Reaksi Tak Biasa Luciano Spalletti Usai Juventus Ditahan Imbang Sporting
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Jamie Carragher Sindir Trent Alexander-Arnold: Dia Telah Menipu Fans Liverpool
-
Elkan Baggott Menggila! Bawa Ipswich Town 8 Pertandingan Tanpa Kalah
-
Cristiano Ronaldo Ngaku Bukan Pria Romantis yang Suka Berikan Bunga tapi Ngasih Cincin Rp30 M
-
FAM Bikin Karier Pemain Hancur! Rodrigo Holgado Terancam Diputus Kontrak Tanpa Dibayar
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Calvin Verdonk Terancam Sanksi, Pihak Klub Kasih Peringatan, Ada Masalah Apa?
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto