Suara.com - Manajer Manchester City, Pep Guardiola menyatakan timnya bukan saja berusaha untuk mengunci kelolosan ke fase gugur Liga Champions 2020/2021 ketika bertandang ke markas jagoan Yunani, Olympiakos dalam laga matchday 4 Grup C, Kamis (26/11/2020).
Akan tetapi, The Citizens juga mencari pelipur lara. Guardiola menantikan reaksi dan juga kebangkitan anak-anak asuhnya.
Hal itu tidak lepas dari hasil buruk yang mereka telan di lanjutan Liga Inggris 2020/2021 akhir pekan lalu, saat dikalahkan Tottenham Hotspur 0-2 saat melawat ke London Utara.
"Ini (laga kontra Olympiakos) penting untuk menentukan kelolosan, namun kami juga mencari pelipur lara. Saya menantikan reaksi dan kebangkitan para pemain," kata Guardiola dalam jumpa pers virtual jelang laga Olympiakos vs Manchester City, seperti dilansir laman resmi UEFA, Rabu (25/11/2020).
Lebih jauh, Guardiola menyatakan jika bisa mengalahkan Olympiakos maka timnya sudah bisa memastikan satu tiket ke babak 16 besar.
Dengan demikian, ia bisa mengalihkan konsentrasi secara penuh untuk memperbaiki posisi di Liga Inggris, di mana Manchester City mengawali musim dengan tertatih-tatih.
"Jika bisa menang, kami bisa mengalihkan perhatian dari kompetisi ini sampai Februari (2021) dan fokus dengan ajang lain, terutama Liga Inggris," tutur Guardiola.
Kendati demikian, Guardiola menegaskan bahwa bukan berarti ia meremehkan Olympiakos.
"Saya menghormati Olympiakos. Saya tahu mereka kesulitan di awal musim ini karena persolan cedera beberapa pemain, tetapi mereka tetaplah sebuah tim yang punya kemampuan untuk meraih kemenangan. Mereka tim besar di Eropa," celoteh eks pelatih Barcelona dan Bayern Munich itu.
Baca Juga: David Silva Cedera, Ujian bagi Sang Pemuncak Liga Spanyol
"Saya mengormati mereka, tetapi saya lebih berkonsentrasi dengan apa yang bisa kami lakukan untuk memenangi satu pertandingan ini," pungkas sang juru taktik.
Manchester City saat ini memimpin klasemen sementara Grup C dengan raihan poin sempurna 9 dari 3 pertandingan yang telah dilakoni, unggul enam poin atas Olympiakos di peringkat ketiga.
Jika menang, praktis jarak itu diperlebar jadi sembilan poin dan tak akan terkejar di dua matchday sisa Grup C.
Berita Terkait
-
Pecahkan Rekor 17 Tahun di Manchester City, Antoine Semenyo Kirim Pesan Pedas soal VAR
-
Jadi Penentu Kemenangan Manchester City, Rayan Cherki Malah Kena Semprot Pep Guardiola
-
Paul Scholes: Antoine Semenyo Lebih Cocok ke Manchester United Ketimbang Man City
-
Hakan Calhanoglu Absen Lawan Arsenal: Arteta Semringah, Chivu Cemberut
-
Tolak Arsenal dan Manchester City, Marc Guehi Selangkah Lagi Gabung Liverpool
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
Terkini
-
Misi Berbeda John Herdman Jelang Dua Turnamen Terdekat yang Dihadapi Timnas Indonesia
-
John Herdman Bebas Pilih Asisten Pelatih Lokal, PSSI Hanya Tinggal Siapkan
-
Sven Botman Perpanjang Kontrak di Newcastle United hingga 2030
-
Beda Kata-kata Pertama John Herdman dengan Kluivert dan Shin Tae-yong, Siapa Lebih Berapi-api?
-
RB Leipzig Resmi Boyong Rekan Marselino Ferdinan
-
Bagaimana Ocehan Warganet soal Penunjukan John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia?
-
Barcelona Punya 2 Opsi untuk Dapatkan Marcus Rashford Lebih Murah dari Man United
-
Diduga Keturunan Indonesia, Pemain Irlandia Ini Layak Dipantau John Herdman
-
Pesan Jay Idzes hingga Kevin Diks untuk John Herdman di Timnas Indonesia
-
Buntut Ngamuk di Laga Lawan Inter Milan, Antonio Conte Dijatuhi Sanksi Berlapis