Suara.com - Pemain Persija Jakarta, Marc Klok, angkat bicara soal ketertarikan raksasa Malaysia, Johor Darul Ta'zim (JDT) kepadanya. Menurut Klok, itu semua hanya rumor karena hingga saat ini belum ada tawaran dari pihak JDT.
Meski demikian, Klok mengakui ada beberapa tim di Malaysia yang menginginkan jasanya. Klok enggan menyebut nama-nama klub Malaysia tersebut, tapi yang pasti bukan JDT.
Terlepas dari keengganan Klok menyebut klub-klub yang dimaksud, selain JDT sejumlah klub Negeri Jiran dikabarkan melirik pemain kelahiran Belanda itu. Klub-klub tersebut adalah Kedah FA, Perak FA, Terengganu FC, dan Selangor FC.
"Bahwa ada klub lain menawar ke saya itu betul. Namun untuk JDT hanya sekadar rumor belaka," kata Marc Klok saat dihubungi oleh awak media.
Lebih lanjut, Klok menjelaskan untuk saat ini fokusnya adalah bersama Persija. Eks PSM Makassar itu ingin menyumbangkan trofi bagi skuat berjuluk Macan Kemayoran.
Apalagi, Persija dipilih oleh PSSI sebagai wakil Indonesia di Piala AFC 2021. Sang pemain bertekad menorehkan prestasi di kejuaraan tersebut.
"Mimpi saya, memberikan trofi dulu di Persija. Target saya di Piala AFC ingin juara bersama Persija," jelas Klok.
"Saya senang bisa mendapatkan kesempatan bermain di Piala AFC lagi. Saya punya kenangan baik di turnamen ini secara individu karena pernah mencetak dua gol bagus ketika di PSM," ucapnya.
Namun, pemilihan Persija sebagai wakil Indonesia di Piala AFC 2021 menuai kontroversi. Persipura Jayapura mempertanyakan keputusan PSSI soal penunjukkan Persija menemani Bali United di kejuaraan tersebut.
Baca Juga: Klub Singapura Ini Ungkap Bek Yann Motta akan Gabung Persija
Pasalnya, sudah ada aturan mengenai pemilihan wakil federasi di kompetisi Asia. Merujuk regulasi AFC khususnya panduan manual Sporting Criteria point 9.1, keputusan PSSI jelas tidak sesuai dengan aturan yang ada.
Urutan klub yang berhak mendapatkan jatah ke turnamen berdasarkan aturan AFC itu adalah: 9.1.1 Klub Juara Liga domestik, 9.1.2 Juara piala domestik, 9.1.3 Runner up liga domestik, dan 9.1.4 Peringkat tiga liga domestik.
Apabila menggunakan skema sesuai regulasi, maka yang menemani Bali United di Piala AFC 2021 adalah Persipura Jayapura selaku peringkat ketiga Liga 1 2019.
Memang terdapat nama PSM Makassar dan Persebaya Surabaya. PSM adalah juara Piala Indonesia, sementara Persebaya adalah runner-up Liga 1 2019.
Sayangnya, kedua klub tersebut tak lolos lisensi AFC. Terkait protes yang dilayangkan Persipura, hingga kini belum ada respons dari PSSI.
Berita Terkait
-
Mauricio Souza Kecewa Bruno Tubarao Kena Kartu Merah: Attitude Tidak Dewasa
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Brace Scott McTominay Gagalkan Kemenangan Inter Milan Saat Menjamu Napoli
-
Bayern Muenchen Bantai Wolfsburg 8-1 di Allianz Arena
-
Perin Hampir Pasti Angkat Koper, Juventus Bidik Pulangkan Emil Audero
-
Mauricio Souza Kecewa Bruno Tubarao Kena Kartu Merah: Attitude Tidak Dewasa
-
Hasil Piala FA: West Ham Tekuk QPR, Kemenangan Dramatis West Brom Lewat Adu Penalti
-
Manchester United Tersingkir di Piala FA Usai Dipermalukan Brighton 1-2
-
Gol Justin Hubner Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan Dramatis Lawan Go Ahead Eagles
-
Rizky Ridho Siap Balas Dendam ke Persib Bandung: Kami Tunggu di Jakarta
-
Kevin Diks Cetak Gol Penalti Bawa Monchengladbach Menang Telak 4-0 Atas Augsburg di Liga Jerman
-
Inter Milan vs Napoli: Chivu Percaya Pemain Muda, Zielinski dan Bisseck Disiapkan Jadi Starter